RADARBEKASI.ID, JAKARTA – Penyanyi Ashanty baru saja melewati ujian proposal disertasi yang membuat dirinya sempat stres dan gugup. Namun berkat ketekunan dan keseriusannya, istri dari musisi Anang Hermansyah ini berhasil lulus dengan nilai membanggakan, yakni 88, dan meraih predikat A.
Dalam ujian tersebut, Ashanty berjuang keras mempertahankan argumentasi di depan para penguji. Saking tegangnya, ia bahkan sempat harus meminta izin keluar ruangan untuk ke toilet.
Kebahagiaan luar biasa pun menyelimuti Ashanty saat diumumkan dirinya berhasil lulus dengan nilai A, lewat disertasinya yang berjudul ‘Strategi Adaptasi Penyanyi Baby Boomers dan Generasi X Terhadap Transformasi Digital’. Ia pun menangis haru penuh syukur.
“Alhamdulillah dapat A! Terima Kasih ya Allah. Bener2 hari yang luar biasa, dari mulai mual2, ke toilet berkali2, nangis, shock, deg2an, happy, bangga wahh semua jadi satu!!,” tulis Ashanty di akun Instagram pribadinya, dikutip Sabtu (26/4/2025).
Baca Juga: Ibunda Lisa Mariana Kena Stroke Gegara Diancam Pihak Ridwan Kamil: Akang Marah
Saat ini, Ashanty tengah menempuh pendidikan S3 di Universitas Airlangga, Surabaya, mengambil jurusan Pengembangan Sumber Daya Manusia. Ia mengaku sempat meragukan dirinya di awal, namun kini merasa bangga bisa sampai sejauh ini.
“Setelah sempet mundur akhirnya selesai juga ujian proposal aku, tinggal beberapa step lagi yg pasti nggak akan mudah, tapi aku bangga sudah bisa sampai di titik ini,” lanjutnya.
Di momen penuh tekanan ini, Ashanty sangat bersyukur atas dukungan tanpa henti dari sang suami, Anang Hermansyah, yang bahkan terbang langsung dari Jakarta ke Surabaya untuk mendampinginya.
“Aku nggak salah pilih S3 di @pascasarjana_unair karena aku tahu pasti nggak akan mudah, dan akan sangat penuh tantangan, tapi akan menjadi suatu kebanggaan untuk aku kelak jika bisa menyelesaikan perjuanganku dengan baik! Amiin. Makasih buat semua supportnya ya,” ungkap Ashanty penuh haru.(ce2)