Berita Bekasi Nomor Satu

Jaga Kebersihan Lingkungan Bukan Hanya Tugas Pemerintah, Camat Pondok Melati: Butuh Kepedulian Warga

BERSIH: Kondisi saluran air di Kecamatan Pondok Melati usai dilakukan pembersihan. FOTO: AHMAD PAIRUDZ/RADAR BEKASI

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Camat Pondok Melati, Heryanto, menegaskan pentingnya kolaborasi antara pemerintah dan warga dalam menjaga kebersihan lingkungan, termasuk kali, drainase, dan ruang terbuka.

Menurutnya, selama ini masih banyak warga yang berpikir bahwa urusan kebersihan adalah semata tanggung jawab pemerintah.

“Kalau hanya mengandalkan pemerintah, tidak akan maksimal. Warga juga harus peduli dan tidak membuang sampah sembarangan. Kesadaran kolektif itu yang kita dorong,” ujar Heryanto kepada wartawan, Selasa (6/5).

Wilayah Kecamatan Pondok Melati terdiri dari empat kelurahan. Pihak kecamatan, kata Heryanto, rutin menggelar kegiatan bersih-bersih setiap pekan, serta pembersihan saluran irigasi minimal sekali dalam sebulan. Namun, kegiatan itu tak bisa berhasil tanpa partisipasi masyarakat.

Pembersihan dilakukan secara gotong-royong, melibatkan unsur pemerintah, RT/RW, dan warga. Heryanto menyebutkan, hasilnya mulai terlihat: saluran air yang dulunya kotor dan dipenuhi sampah kini perlahan bersih dan lancar mengalir.

“Sekarang sudah bisa kita lihat. Beberapa saluran kali di wilayah kami sudah tidak lagi dipenuhi tumpukan sampah. Ini hasil dari kerja bersama,” tegasnya.

Ia juga menyoroti kebiasaan buruk sebagian warga yang masih suka membakar sampah sembarangan atau membuangnya ke saluran air. Hal ini tidak hanya mencemari lingkungan, tetapi juga berpotensi menimbulkan banjir dan gangguan kesehatan.

“Kami lakukan pembersihan saluran air dua minggu sekali. Tapi kami tidak bisa bekerja sendiri. Kami butuh masyarakat yang sadar dan ikut menjaga,” ujarnya.

Melalui pendekatan menyeluruh dan program edukasi lingkungan, Heryanto berharap tingkat kepedulian warga terus meningkat. Ia menegaskan, menjaga kebersihan lingkungan adalah bentuk tanggung jawab bersama yang harus dipelihara secara konsisten.

“Dengan pendekatan komprehensif, kita ingin mewujudkan lingkungan yang bersih, sehat, dan tetap asri. Ini bukan tugas satu pihak saja, tapi tanggung jawab kita semua,” tandasnya.(pay)