RADARBEKASI.ID, BEKASI – Telkom Witel Bekasi-Karawang melalui tim Business Service kembali memperkuat sinergi dengan dunia pendidikan. Pada Jumat (5/12), Tim Telkom yang dipimpin oleh Manager Business Service, Feny Novita bersama HoTD Cikarang, Heri Saktianto dan AM BS, Arieffan melakukan kunjungan ke SMK Tinta Emas Kota Bekasi.
Kunjungan ini merupakan tindak lanjut dari pertemuan sebelumnya, di mana pihak sekolah mengundang Telkom untuk melakukan survey lokasi calon Laboratorium KIDI FO.
Rombongan Telkom diterima langsung oleh jajaran sekolah, antara lain Ketua Yayasan, Arde; Kepala Sekolah, Supriatin; Wakasek, Hubin Romi; Kaprodi TKJ, Fatma; serta guru TKJ, Dwi Cahyo.
Dalam pemaparan teknis, Telkom menjelaskan bahwa program KIDI FO tidak hanya memberikan akses infrastruktur teknologi telekomunikasi, tetapi juga membuka peluang pengembangan kompetensi siswa agar siap bersaing di dunia industri digital.
Harapannya, kerja sama ini tidak sebatas transaksional, tetapi memberikan value lebih bagi kedua belah pihak. Seperti peluang program magang, guru tamu dari praktisi industri, seminar teknologi, pelatihan digital marketing, hingga publikasi bersama yang nantinya bisa dituangkan dalam MoU kerja sama.
Diskusi berjalan interaktif, membahas scope of work implementasi KIDI FO, termasuk hak dan kewajiban masing-masing pihak mulai dari penyediaan fasilitas, teknis instalasi, hingga keberlanjutan pembinaan siswa.
Pihak Yayasan menyambut positif peluang ini dan menyampaikan bahwa mereka akan melakukan diskusi internal untuk memilih paket KIDI FO Basic, Advanced, atau Expert, setelah menerima penawaran resmi dari Telkom.
Kunjungan ini menjadi langkah nyata Telkom dalam mendukung peningkatan kompetensi generasi muda khususnya pada bidang Teknologi Jaringan Fiber Optik, sejalan dengan misi mencetak talenta digital berdaya saing tinggi di Kota Bekasi. (*)











