Berita Bekasi Nomor Satu

Penutupan Pintu Selatan Stasiun Bekasi Tunggu Pembangunan JPO 

Warga berada di area pintu selatan Stasiun Bekasi. FOTO: DOKUMEN/RADAR BEKASI

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Rencana penutupan akses keluar-masuk pintu selatan Stasiun Bekasi, Jalan Ir H Juanda, belum dapat direalisasikan dalam waktu dekat. Rencana tersebut masih menunggu selesainya pembangunan Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) di sisi selatan stasiun.

Kepala Dishub Kota Bekasi, Zeno Bachtiar, mengungkapkan bahwa pihaknya masih melakukan kajian mendalam, untuk bisa merealisasikan wacana penutupan akses pintu selatan Stasiun Bekasi.

Pasalnya ia mengatakan, masih menunggu terealisasinya pembangunan Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) di sisi selatan sebagai penunjang keselamatan dan akses masyarakat.

“Penutupan pintu selatan sekarang masih dikaji, menunggu dibangunnya jembatan penyeberangan orang (JPO) di sisi selatan,” ujar Zeno saat ditemui Radar Bekasi di Pemkot Bekasi, Senin (5/1).

Ia memastikan bahwa ketika JPO telah selesai dibangun, maka wacana penutupan akses keluar-masuk di pintu selatan Stasiun Bekasi dapat direalisasikan dengan menerapkan manajemen rekayasa lalu lintas.

“Ketika JPO sudah beroperasi terbangun, tentu nantinya akan dilakukan manajemen rekayasa lalu lintas,” kata Zeno. (cr1)