Berita Bekasi Nomor Satu

Lurah Jatisari Dorong Usaha Ayam dan Ikan Konsumsi Berbasis Warga

Lurah Jatisari Agus Sucipto

RADARBEKASI.ID, BEKASI — Lurah Jatisari Agus Sucipto, Rabu (14/1), meninjau langsung pelaksanaan program ketahanan pangan yang bergulir di lingkungannya. Pada peninjauannya kemarin, Agus menyambangi budidaya ayam dan ikan konsumsi milik kelompok tani di RT 05/04 yang dikelola Sartim.

Agus mengecek sistem pemeliharaan, kualitas pakan, hingga kondisi kandang dan kolam, sekaligus memastikan kegiatan budidaya berjalan berkelanjutan dan memenuhi standar kebersihan lingkungan.

“Saya mengapresiasi kelompok tani ini, khususnya usaha ayam dan ikan konsumsi yang dikelola Pak Sartim. Ini contoh nyata kemandirian warga dalam membangun ekonomi dan ketahanan pangan,” kata Agus.

Menurut dia, pengembangan usaha berbasis potensi lokal seperti ini tidak hanya memperkuat pasokan pangan, tetapi juga membuka peluang peningkatan pendapatan bagi masyarakat.

Agus berharap keberhasilan kelompok tani tersebut bisa menjadi pemicu bagi warga lain untuk mengembangkan usaha produktif serupa di lingkungannya.

“Kami dari kelurahan akan terus memberikan dukungan dan pendampingan agar usaha ini bisa berkembang dan memberi manfaat ekonomi bagi warga,” ujarnya.(pay)