Berita Bekasi Nomor Satu

Sosok Vie Shantie Khan, Diduga Istri Baru Gubernur Aceh Muzakir Manaf

Potret Vie Shantie Khan yangdiduga menikah dengan Gubernur Aceh. Foto: Instagram

RADARBEKASI.ID, JAKARTA – Media sosial kembali dihebohkan oleh beredarnya video yang menyeret nama Gubernur Aceh, Muzakir Manaf alias Mualem. Video ini memicu spekulasi publik mengenai kabar pernikahan Mualem dengan seorang perempuan yang disebut sebagai pengusaha asal Malaysia.

Isu tersebut mencuat setelah publik melihat Mualem tampil mengenakan busana adat Melayu berwarna putih lengkap dengan peci hitam. Narasi yang menyertai video ini pun menyebar luas dan menjadi perbincangan hangat warganet Aceh.

Video Viral dan Narasi yang Menyertainya

Dalam salah satu video yang beredar, terlihat seorang perempuan mengenakan baju kurung Melayu putih berjalan di depan Mualem sambil membawa karangan bunga. Narasi yang menyertai video berbunyi:

“Momen bahagia Muzakir Manaf (Mualem) dikabarkan menikah dengan seorang pengusaha Malaysia Vie Shantie,” yang viral sejak Senin (19/1/2026).

Video tersebut disebut-sebut diambil di Malaysia dan memperlihatkan suasana yang menyerupai prosesi pernikahan adat Melayu. Hingga saat ini, video tersebut belum disertai klarifikasi resmi dari pihak terkait.

Dalam potongan video lain, Mualem terlihat berjalan menuju lokasi acara didampingi oleh ustaz kondang Khalid Basalamah. Selanjutnya, tampak seorang perempuan cantik berpakaian muslimah duduk berdua bersama Mualem di pelaminan.

Meski demikian, hingga kini belum ada informasi resmi dari Pemerintah Aceh maupun dari pihak ustaz Khalid Basalamah terkait video tersebut.

Baca Juga: Video Diduga Pernikahan Ketiga Gubernur Aceh Muzakir Manaf Viral, Siapa Wanita Asal Malaysia Itu?

Siapa Datin Sri Vie Shantie Khan?

Nama Datin Sri Vie Shantie Khan mencuat sebagai sosok perempuan yang duduk di pelaminan bersama Mualem. Berdasarkan informasi yang beredar, Vie Shantie Khan dikenal sebagai pengusaha sukses asal Malaysia, dengan latar belakang karier mentereng di bidang konstruksi dan logistik.

Vie Shantie Khan merupakan CEO Blackstone Malaysia, perusahaan yang bergerak di bidang investasi infrastruktur maritim berskala besar. Namanya pernah menjadi sorotan publik Indonesia terkait rencana pembangunan hub bunkering dan shipyard internasional di Sabang, Aceh.

Selain itu, ia dikenal sebagai sosialita, pernah meraih Prime Minister’s Award, serta duduk di Dewan Direksi KEV Borneo Dagangan Sdn Bhd. Vie Shantie Khan diketahui merupakan mantan istri aktor Malaysia Datuk Seri Eizlan Yusof dan telah bercerai pada 2014. Ia juga disebut-sebut kini merupakan istri politisi senior Malaysia, Datuk Seri Abdul Rahman Dahlan.

Benarkah Menikah dengan Mualem?

Narasi yang berkembang di media sosial menyebutkan video tersebut merekam pernikahan Mualem dengan Datin Sri Vie Shantie Khan di Malaysia. Peristiwa itu disebut berlangsung pada 9 Januari 2026 dan kembali ramai dibicarakan pada Selasa, 20 Januari 2026 dini hari.

Namun, hingga kini belum ada konfirmasi atau klarifikasi resmi dari pihak Mualem maupun Vie Shantie Khan terkait kebenaran isu pernikahan tersebut. Video viral ini pun terus memicu spekulasi publik, sementara masyarakat menunggu penjelasan resmi dari kedua belah pihak.(ce2)