Berita Bekasi Nomor Satu

Lurah Mustikajaya Gerak Cepat Antisipasi Pohon Tumbang

Lurah Mustikajaya, Ahmad Jazuli. FOTO: AHMAD PAIRUDZ/RADAR BEKASI

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Cuaca tak menentu memaksa pemerintah kelurahan bergerak cepat. Sejumlah pohon rimbun dan berisiko tumbang di wilayah Kelurahan Mustikajaya, Kecamatan Mustikajaya, mulai dipangkas guna mengantisipasi bahaya bagi pengguna jalan dan warga sekitar.

Pemangkasan dilakukan setelah aparatur kelurahan melakukan pendataan terhadap pohon-pohon yang dinilai rawan, terutama yang sudah terlalu rimbun dan berpotensi membahayakan saat hujan atau angin kencang.

Lurah Mustikajaya, Ahmad Jazuli, mengatakan langkah tersebut merupakan upaya pencegahan demi keselamatan warga.

“Sebelum pemangkasan, kami lakukan pendataan terlebih dahulu. Pohon yang sudah terlihat rimbun dan berisiko menjadi prioritas untuk dipangkas,” ujar Jazuli, Selasa (20/1).

Ia menjelaskan, selain tingkat kerimbunan, kondisi dan lokasi pohon juga menjadi pertimbangan utama, khususnya yang berada di jalur lalu lintas dan area permukiman padat.

“Pohon yang berpotensi membahayakan pengguna jalan dan warga saat hujan atau angin kencang itulah yang kami utamakan,” katanya.

Pemangkasan salah satunya dilakukan terhadap pohon berukuran besar di Jalan Pondok Timur Indah untuk menjamin keamanan pengguna jalan dan mengurangi kekhawatiran warga.

Jazuli menegaskan, pihak kelurahan terus berkoordinasi dengan DBMSDA Kota Bekasi agar penanganan pohon rawan dapat dilakukan secara menyeluruh.

“Sebagai aparatur wilayah, kami berkomitmen menjaga keselamatan, kenyamanan, dan keamanan lingkungan. Dengan langkah ini, risiko pohon tumbang dan gangguan lainnya diharapkan dapat diminimalkan,” tandasnya.(pay)