Berita Bekasi Nomor Satu

Segini Harga Kalung Berlian yang Dipasangkan Maia Estianty untuk Syifa Hadju, Bikin Geleng-geleng!

Momen prosesi Maia Estianty pakaikan kalung ke Syifa Hadju. Foto: Tangkap Layar/Instagram

RADARBEKASI.ID, JAKARTA – Pasangan selebritis El Rumi dan Syifa Hadju tengah berada di puncak kebahagiaan. Keduanya resmi menggelar acara lamaran pada Rabu (21/1/2026), yang digelar di Hutan Kota by Plataran, Senayan, Jakarta Selatan. 

Suasana alam yang hijau menjadi saksi bisu janji keseriusan keduanya menjalin hubungan ke jenjang pernikahan.

Momen spesial ini dibagikan Syifa melalui akun Instagram pribadinya, @syifahadju. Dari beberapa foto yang diunggah, terlihat keduanya tampil elegan mengenakan busana bernuansa earth tone rancangan Studio Boh. 

Acara lamaran digelar secara tertutup, hanya dihadiri keluarga inti serta kerabat dekat kedua belah pihak.

Saat acara dimulai, El Rumi tampak berjalan masuk ke ruangan dengan senyum semringah, digandeng oleh kedua orang tuanya, Ahmad Dhani dan Maia Estianty. 

Dengan ekspresi bahagia sekaligus tegang, El menyampaikan niat tulusnya untuk meminang Syifa Hadju menjadi pendamping hidupnya. Bersamaan dengan itu, ia telah mempersiapkan sebuah perhiasan mewah sebagai simbol keseriusannya.

“Bahkan setelah lamaran, hati kami terasa lengkap merayakan pertunangan ini. Menyatukan keluarga kami, dikelilingi oleh orang-orang yang paling mencintai kami,” tulis Syifa dalam akun Instagramnya pada hari yang sama.

Baca Juga: Siap Menafkahi! El Rumi Tak Keberatan Syifa Hadju Jadi Ibu Rumah Tangga

Salah satu momen yang paling mencuri perhatian adalah ketika Syifa menerima hadiah kalung berlian dari El Rumi, yang dipasangkan langsung oleh Maia Estianty. Kalung tersebut tampak begitu elegan dan menambah gemerlap penampilan Syifa di hari istimewa.

Dikutip dari akun @fashion__selebriti, kalung yang dikenakan Syifa merupakan Chevron Diamond Necklace 18 karat. Kilauan berliannya terlihat glamor dan indah, menegaskan kesan mewah momen lamaran tersebut. 

Diperkirakan harga kalung ini mencapai 15 ribu USD atau sekitar Rp 240 juta, setara dengan harga mobil LCGC keluaran terbaru.

Momen manis lamaran ini pun langsung menuai perhatian warganet. Banyak yang terharu dan mendoakan agar El Rumi dan Syifa Hadju dapat bahagia mengarungi bahtera rumah tangga kelak. 

Komentar penuh doa dan ucapan selamat pun membanjiri unggahan Syifa, menunjukkan antusiasme publik terhadap pasangan selebritis ini. (ce2)