Berita Bekasi Nomor Satu

Perbaikan Jalan Kaliabang Prioritas

ILUSTRASI: Pekerja menyelesaikan perbaikan jalan di Jalan Ahmad Yani, Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Rabu (12/1). Pemerintah Kota Bekasi tahun 2022 hanya memprioritaskan perbaikan jalan lingkungan (Jaling). RAIZA SEPTIANTO/RADAR BEKASI

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBMSDA) Kota Bekasi, tengah melakukan rencana perbaikan pada sejumlah ruas jalan yang berada di wilayah Kaliabang Tengah, Bekasi Utara. Mengingat sejumlah ruas jalan di wilayah tersebut mengalami kerusakan cukup parah.

Plt Sub Koordinator Pemeliharaan Jalan pada DBMSDA Kota Bekasi, Ridwan Muarief menyampaikan, perbaikan pada sejumlah titik jalan di wilayah Kaliabang segera digarap.

“Beberapa perbaikan jalan akan kami lakukan, di beberapa titik wilayah Kaliabang Tengah,” ujarnya kepada Radar Bekasi, Minggu (14/5).

Perbaikan jalan akan dimulai pada titik jalan depan kelurahan Kaliabang Tengah, dengan jenis perbaikan rigid (jalan beton) yang dalam waktu dekat ini akan segera dikerjakan.

“Untuk yang depan kelurahan akan segera diperbaiki dengan rigid, kemarin sudah dilaksanakan persiapan dengan pelaksananya, dan saat ini sedang proses koordinasi dulu terkait manajemen lalu lintasnya,” tuturnya.

Sementara perbaikan pada jalan akan memakan waktu yang cukup panjang, yaitu kurang lebih dua hingga tiga minggu untuk dilakukan perbaikan secara bertahap.

“Kurang lebih dua sampai tiga Minggu karena ngerjain setengah badan jalan jadi harus dilakukan secara bertahap,” jelasnya.

Selanjutnya secara berkala perbaikan akan dilakukan pada jalan Kaliabang Tengah, tepat nya jalan dekat SPBU yang juga mengalami kerusakan cukup parah.

“Untuk jalan Kaliabang Tengah dekat pom bensin SPBU, kami akan lakukan konfirmasi dulu ke pelaksana teknis kegiatan, apakah bisa cukup tertangani atau tidak. Kalau tidak cukup tertangani akan dilanjutkan nanti bertahap Insya Allah sekitar bulan September,” terangnya.

Pihaknya menambahkan perbaikan jalan tersebut, sudah menjadi program proyeksi prioritas untuk dilakukan perbaikan, mengingat kerusakan jalan yang cukup parah.

“Sudah masuk program perbaikan kami dan masuknya dalam skala prioritas, jadi akan kami kerjakan secara bertahap di tahun ini,” pungkasnya. (dew)