RADARBEKASI.ID, BEKASI – Ratusan jemaah haji kloter tiga asal Kabupaten Bekasi, bakal kembali ke Tanah Air pada Rabu (5/7), dan tiba di Asrama Haji pukul 19.40 WIB.
Sementara untuk kepulangan jemaah haji kloter lain, akan menyusul sesuai jadwal.
“Hari ini (kemarin malam,Red) kloter tiga dengan jumlah jemaah dan petugas sebanyak 392 orang, akan kembali ke Tanah Air,” terang Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kemenag Kabupaten Bekasi, Nani Mulyani, kepada Radar Bekasi, Rabu (5/7).
Ia menjelaskan, berdasarkan jadwal kepulangan jamaah haji Kabupaten Bekasi ke Tanah Air, kloter tiga jumlahnya ada 392, kembali (5/7), kloter 13 jumlahnya 432, pada (9/7). Kepulangan kloter 25 jumlahnya 392, pada (14/7). Kepulangan kloter 26 jumlahnya 15, pada (14/7). Kepulangan kloter 29 jumlahnya satu orang, pada (15/7). Kepulangan kloter 36 jumlahnya 24, pada (18/7). Kepulangan kloter 38 jumlahnya 5, pada (18/7).
Kemudian, kepulangan kloter 40 jumlahnya 16, pada (19/7). Kepulangan kloter 41 jumlahnya 432, pada (20/7). Kepulangan kloter 43 jumlahnya tujuh orang, pada (20/7). Kepulangan kloter 44 jumlahnya 18, pada (21/7). Kepulangan kloter 49 jumlahnya dua orang, pada (22/7). Kepulangan kloter 54 jumlahnya 375, pada (27/7). Kepulangan kloter 69 jumlahnya satu orang, pada (1/8). Kepulangan kloter 72 jumlahnya 49, pada (2/8).
“Yang jumlah sedikit itu akan digabung dengan kabupaten dan kota lain, yang full ada lima kloter, yakni 3,13,25,41,54,” ucap Nani.
Dia menyarankan, bagi jemaah yang sudah tiba di Tanah Air, istirahatnya harus cukup, dan menjaga nilai kemabruran, niatkan berhaji cukup satu kali seumur hidup, biar berbagi kesempatan dengan yang lain.
Selain itu, lanjut Nani, para jemaah haji yang mau pulang ke Tanah Air, agar tetap menjaga kesehatan, jangan membawa air zam-zam yang berlebihan ke dalam pesawat, tenang mengikuti arahan tim kloter, bawa barang secukupnya sesuai ketentuan. (pra)