RADARBEKASI.ID, BEKASI – Masyarakat Kota Bekasi menyambut perhelatan Piala Dunia U -17 2023 dengan suka cita. Warga Kampung Asem, Marga Mulya, Bekasi Utara, salah satunya.
Saat ini di lingkungan mereka terpasang puluhan bendera negara peserta Piala Dunia U-17 di sepanjang bantaran sungai.
“Even tahun ini peringatan 100 tahun. Jadi kita sambut, kita dukung, supaya acaranya berjalan lancar dan tidak ada kendala,” kata Ketua RT01/RW11 Muhammad Niza, Selasa (7/11).
Niza mengatakan, tidaklah mudah mendapatkan bendera seluruh peserta Piala Dunia U-17.
“Ada tiga mingguan persiapannya. Karena benderanya pun kita harus pesan satu-satu di marketplace,” bebernya.
Antusiasme warga Kampung Asem dalam menyambut even piala dunia ini beralasan karena mayoritas anak muda setempat “gila bola”.
“Hampir 90 persen anak laki-lakinya hobi bola semua,” katanya.
Sekadar diketahui, perhelatan Piala Dunia U-17 akan berlangsung mulai 10 November sampai 2 Desember 2023.
Timnas Indonesia perdana akan melakoni laganya melawan Timnas Ekuador di Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Jumat (10/11) pukul 19.00 WIB. (rez)