RADARBEKASI.ID, BEKASI – Penjabat (Pj) Bupati Bekasi Dani Ramdan mengapresiasi PT Hankook Tire Indonesia atas komitmennya dalam menjalankan program Corporate Social Responsibility (CSR) untuk memberikan pelayanan kesehatan secara gratis bagi masyarakat Kabupaten Bekasi, khususnya warga Desa Cicau Kecamatan Cikarang Pusat.
Hal itu disampaikannya saat membuka kegiatan Pemeriksaan Kesehatan Terpadu, yang diselenggarakan PT Hankook Tire Indonesia, dihadiri oleh relawan International Medical Volunteer Association (ITMM), Sekretaris Camat Cikarang Pusat, Kepala Desa Cicau, dan UPTD Public Safety Center (PSC) 119 Kabupaten Bekasi, bertempat di Kantor Desa Cicau Kecamatan Cikarang Pusat, Kamis (27/6).
“Saya memberikan apresiasi kepada PT Hankook Tire Indonesia yang telah melaksanakan kegiatan ini sebagai bagian dari CSR. Mudah-mudahan warga Desa Cicau dapat memanfaatkan kegiatan ini dengan sebaik-baiknya,” ungkapnya.
BACA JUGA: Siswa SLB Diperiksa Kesehatan
Menurut Dani, pemeriksaan kesehatan terpadu ini merupakan salah satu upaya mendekatkan akses pelayanan kesehatan kepada masyarakat terutama di daerah yang aksesnya terbatas.
Oleh karena itu, ia menghimbau kepada warga Desa Cicau agar dapat memanfaatkan pelayanan kesehatan gratis ini dengan maksimal.
“Saya berpesan dengan banyaknya bantuan-bantuan CSR dari perusahaan ini harus dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya oleh warga Desa Cicau agar mendapatkan pelayanan kesehatan yang maksimal,” ujarnya.
Terkait kasus Tuberkulosis (TBC) di Kabupaten Bekasi, pihaknya mengatakan bahwa saat ini Kabupaten Bekasi telah mencanangkan Program Desa Siaga Bebas TBC (Tuberkulosis). Upaya tersebut dimaksudkan agar penanggulangan TBC dapat dilakukan secara komprehensif dengan melibatkan seluruh stakeholder yang ada di Kabupaten Bekasi.
“Kuncinya kalau masyarakat sadar dan keluarganya mendukung, membantu dengan pengobatan gratis 6 bulan itu akan sembuh. Jadi pola hidup bersih dan sehat itu yang bisa mencegah dari TBC,” tandasnya.
BACA JUGA: Penyemprotan Pestisida Gunakan Drone Lebih Efektif dan Efisien
Sementara itu, Presiden Direktur PT Hankook Tire Indonesia, Chang Doo Young, mengatakan kegiatan dukungan medis hari ini dilaksanakan oleh para relawan dari Korea yang melakukan pemeriksaan kesehatan gratis dan menyumbangkan obat-obatan kepada penduduk desa yang biasanya mengalami kesulitan mendapatkan akses layanan medis.
PT Hankook Tire Indonesia juga menyediakan transportasi yang aman bagi para relawan ke Desa Cicau dan menyumbangkan kotak P3K untuk dibagikan ke penduduk Desa Cicau.
Dirinya berharap kegiatan tersebut dapat membantu meningkatkan kesehatan penduduk di wilayah Kabupaten Bekasi, serta mendorong perkembangan komunitas yang lebih sehat.
“Semoga kegiatan penyuluhan kesehatan hari ini dapat membantu meningkatkan kesehatan penduduk di wilayah kita dan mendorong perkembangan komunitas yang lebih sehat,” katanya.(adv)