Berita Bekasi Nomor Satu
IKN  

Jajal Bandara Baru, Jokowi Dijadwalkan Landing di Bandara IKN Siang Ini

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) telah berhasil melakukan pendaratan perdana pesawat jet berpenumpang di Bandara IKN, Kalimantan Timur, pada hari ini, Kamis (12/9). (IG Menhub)

RADARBEKASI.ID,IKN-Presiden Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan menjajal secara langsung pendaratan perdana di Bandara Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, pada Selasa (24/9) hari ini. Pendaratan perdana itu akan dilakukan Presiden Jokowi di Bandara IKN, pada siang ini.

“Siang ini rencana Bapak Presiden akan mendarat perdana di Bandara IKN,” kata Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden (Setpres) Yusuf Permana kepada wartawan, Selasa (24/9).

Presiden Jokowi akan menggunakan pesawat Kepresidenan RJ85 dari Pontianak, Kalimantan Barat, menuju Bandara IKN, Kalimantan Timur. “Beliau akan menggunakan Pesawat Kepresidenan RJ85 dari Pontianak menuju ke Bandara IKN,” ungkap Yusuf.

BACA JUGA:Pemerintah Dikecam Akibat Hamburkan Dana Perayaan HUT RI di IKN Saat Maraknya Gelombang PHK

Sebelum pendaratan perdana yang akan dilakukan Presiden Jokowi di Bandara IKN, Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi telah melakukan uji coba pendaratan menggunakan pesawat jet pribadi di Bandara IKN, pada Kamis (12/9). Uji coba itu tidak ada kendala, sehingga Presiden Jokowi pada hari ini akan melakukan pendaratan perdana.

Untuk diketahui, saat ini panjang runway Bandara IKN saat ini sudah mencapai 2.200 meter, sedangkan gedung terminal VVIP pembangunannya telah mencapai lebih dari 90 persen, dengan interior yang menawan.

Sementara itu, jalan akses utama hampir selesai 100 persen dan berbagai fasilitas penunjang lainnya terus dimaksimalkan pengerjaannya. Menhub optimistis Bandara IKN akan selesai dibangun secara keseluruhan sesuai target waktu, yakni pada 31 Desember 2024. (ce1)