Berita Bekasi Nomor Satu

BMKG Rabu 16 Oktober 2024: Bekasi Berpotensi Diguyur Hujan Pada Sore hingga Malam Hari

RADARBEKASI.ID, BEKASI-Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksikan wilayah Bekasi dan sekitarnya akan berpotensi diguyur hujan ringan pada sore hingga malam hari ini, Rabu 16 Oktober 2024. Pada pagi hari, cuaca akan cenderung cerah berawan.

Menjelang siang, cuaca akan sesekali berawan lalu berganti cerah. Suhu udara pada pagi hingga menjelang siang tergolong normal, di 31 derajat hingga 34 derajat celcius. Sementara angin akan berhembus lebih cepat pada siang hari, dari 5 km/jam menjadi 11 km/jam.

Memasuki sore hari, cuaca akan dominan berawan. Suhu udara juga perlahan menurun, menjadi 30 derajat celcius. Hujan diperkirakan akan turun sekitar pukul 17.00 WIB, dibarengi hembusan angin yang sedikit lebih kencang.

BACA JUGA:Perkiraan Cuaca Selasa 15 Oktober 2024, BMKG: Hujan Ringan Akan Guyur Bekasi dari Siang hingga Sore

Hujan diperkirakan masih mengguyur Bekasi hingga malam hari, diiringi suhu udara yang terasa lebih dingin hingga 28 derajat celcius. Sedangkan angin justru hanya berhembus tipis dengan kecepatan rata-rata 3 km/jam.

Hujan kemungkinan akan mulai mereda sekitar pukul 21.00 WIB. Angin masih berhembus tipis, namun suhu udara terasa lebih dingin mencapai 27 derajat celcius. Setelah hujan reda, cuaca akan berganti menjadi cerah berawan lalu perlahan menjadi cerah. (ce1)