RADARBEKASI.ID, BEKASI – Minimarket di Jalan Raya Suprapto Setu Kampung Cijengkol RT 003 RW 001 Desa Cijengkol Kecamatan Setu Kabupaten Bekasi menjadi sasaran perampokan. Para pelaku membawa kabur uang tunai belasan juta rupiah dan ratusan bungkus rokok.
Kepala minimarket, Suprapto (33), menjelaskan perampokan terjadi pada Kamis (17/10) dini hari. Pelaku berjumlah empat orang dengan mengendarai dua unit sepeda motor.
Para pelaku langsung masuk ke toko dan mengancam dua orang karyawan yang sedang menata barang.
“Kondisi sepi, sekitar jam 03.10 WIB tiba-tiba ada empat orang masuk langsung mengacungkan senjata tajam,” ujarnya, Sabtu (19/10).
Menurutnya, pelaku menodongkan golok dan memaksa karyawan untuk menunjukkan lokasi brankas. Karena merasa terancam, karyawan pun memberikan kunci brankas yang berisi uang tunai. Setelah itu, dua pelaku membawa salah satu karyawan ke gudang, sementara dua pelaku lainnya berjaga.
“Pelaku menemukan dan mengambil kunci brankas lalu berjalan ke ruangan brankas bersama satu karyawan,” terang Suprapto.
Meskipun telah mendapatkan kunci brankas, salah satu karyawan lainnya dibawa masuk ke dalam gudang oleh dua pelaku, sementara dua pelaku lainnya tetap berjaga.
Di dalam gudang, para pelaku menggasak uang milik karyawan yang ditaruh di loker serta ratusan bungkus rokok.
“Pelaku yang di ruangan brankas berhasil mengambil uang,” katanya.
Usai beraksi, keempat pelaku langsung meninggalkan minimarket. Mereka berhasil membawa kabur uang hasil penjualan di meja kasir, uang di dalam brankas sekitar Rp18 juta, dan ratusan bungkus rokok berbagai merek.
Akibat kejadian ini, para karyawan langsung melapor ke Polsek Setu dengan membawa rekaman dari kamera pengawas sebagai bukti.
Terpisah, di media sosial beredar video penangkapan salah satu terduga pelaku perampokan minimarket di Setu pada Sabtu (20/10) malam.
Terduga pelaku diturunkan dari kendaraan roda empat dengan kondisi terpincang-pincang. Namun hingga berita ini diterbitkan, pihak polisi belum memberikan keterangan lebih lanjut.
“Sabar ya,” kata Kasat Reskrim Polres Metro Bekasi, Kompol Sang Ngurah Wiratama. (ris)