RADARBEKASI.ID, JAKARTA – Drama perselingkuhan yang menyeret nama TikToker dan mahasiswa asal Indonesia, Yusman Kusuma atau Yuka, kembali memanas.
Setelah selebgram Malaysia Aya Balqis buka suara mengenai dugaan perselingkuhan Yuka dengan Julia Prastini (Jule), percakapan pribadi antara Aya dan Yuka pun tersebar luas dan menjadi viral. Lebih mengejutkan lagi, Yuka mengaku dirinya hampir di-DO (drop out) dari kampus gara-gara kasus ini.
Percakapan antara Yuka dan Aya Balqis menjadi pusat sorotan setelah dibagikan ulang oleh akun Threads @saffirazahra1 pada Selasa (30/12/2025).
Dalam chat tersebut, Yuka terlihat menghubungi Aya untuk meminta klarifikasi terkait tuduhan perselingkuhan sekaligus memohon izin untuk tampil menjadi bintang tamu di podcast dokter Richard Lee.
“Aku pengen tahu apa yang kamu maksud dengan selingkuh, karena setahu dan seingat aku, selama ini kita cuma teman aja,” tulis Yuka kepada Aya, menegaskan ia merasa hubungan mereka sebatas pertemanan.
Namun Aya kemudian membeberkan bahwa Yuka juga mengirimkan pesan lain yang justru mengungkap situasi lebih serius yang sedang dihadapi Yuka. Dalam pesan itu, Yuka meminta izin pada Aya sebelum tampil di podcast dr. Richard Lee.
“Halo Aya, aku besok rencananya mau datang ke Dr. Richard buat jelasin kondisi ini dari sisi aku,” tulis Yuka.
Hal paling mengejutkan dari percakapan tersebut adalah pengakuan Yuka yang menyebut dirinya hampir terancam dikeluarkan dari kampus karena isu perselingkuhan ini terus berkembang liar.
Baca Juga: Diseret Jadi ‘Wanita Simpanan’ Ridwan Kamil, Safa Marwah Langsung Klarifikasi Pakai Bukti!
“Aku pahamin situasi kamu banget, tapi tolong pahamin situasi aku juga, aku almost drop off dari kuliah, jadi podcast dr Richard Lee ini penting banget buat aku,” tulis Yuka dalam pesannya.
Pengakuan tersebut membuat publik terbelalak. Banyak yang tidak menyangka bahwa drama personal yang melibatkan dirinya dengan Aya dan Jule bisa berdampak sampai ke dunia akademiknya.
Namun langkah Yuka tampil di podcast dr. Richard Lee justru berujung blunder. Alih-alih membersihkan nama, banyak penonton menilai bahwa karakter dan sisi lain dari Yuka justru semakin terungkap dalam podcast tersebut.
Beberapa netizen menilai klarifikasi itu tidak memberikan jawaban yang tegas, bahkan memperkuat dugaan adanya perilaku manipulatif di balik konflik cinta segitiga tersebut.
Di sisi lain, dukungan deras diarahkan kepada Aya Balqis. Banyak warganet menyemangati Aya agar bangkit dari keterpurukan dan tidak lagi terjebak dalam hubungan yang dianggap merugikan.
Hingga kini, nama Yuka masih menjadi perbincangan hangat di media sosial. Publik masih menunggu apakah kampus benar-benar akan mengambil tindakan atau jika Yuka akan memberikan klarifikasi lanjutan untuk meredam situasi.(ce2)











