Berita Bekasi Nomor Satu

Lima Kelurahan di Bekasi Selatan Gelar Musrenbang Serentak

SERENTAK: Lima kelurahan di Kecamatan Bekasi Selatan melaksanakan Musrembang secara serentak di Gedung Bany Residency. FOTO: ISTIMEWA

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Lima kelurahan di Kecamatan Bekasi Selatan serentak menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat kelurahan sebagai pintu awal penentuan arah pembangunan wilayah tahun-tahun mendatang.

Camat Bekasi Selatan, Karya Sukmajaya, mengatakan Musrenbang yang digelar secara bersamaan tersebut menjadi forum resmi untuk menghimpun usulan masyarakat dari tingkat paling bawah.

“Alhamdulillah, kemarin lima kelurahan di Bekasi Selatan melaksanakan Musrenbang secara serempak,” ujar Karya, Rabu (7/1).

Kegiatan yang dipusatkan di Gedung Bany Residency itu dihadiri para lurah, anggota DPRD, jajaran kecamatan, mulai dari Kasi Kesejahteraan Sosial dan Kasi Perencanaan Pembangunan, Ketua LPM, BKM, FKRW, para ketua RW, aparatur ASN kecamatan dan kelurahan, Babinsa, Bhabinkamtibmas, hingga perwakilan organisasi perangkat daerah (OPD) terkait.

Menurut Karya, saat ini pihak kecamatan tengah melakukan pendataan dan rekapitulasi hasil Musrenbang lima kelurahan tersebut untuk penyusunan Rencana Kerja Pemerintah (RKP) 2027.

“Usulan-usulan dari Musrenbang kelurahan tahun 2026 ini sedang kami data sebagai bahan penyusunan RKP 2027,” katanya.

Ia menegaskan, Musrenbang menjadi ruang partisipasi publik bagi masyarakat, RT dan RW, tokoh masyarakat, serta para pemangku kepentingan di sektor pendidikan, kesehatan, dan pembangunan untuk menyampaikan aspirasi secara langsung.

“Melalui forum ini, kita berharap perencanaan pembangunan bisa lebih tepat sasaran dan benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat kelurahan,” pungkasnya.(pay)