Berita Bekasi Nomor Satu

Cara Membuat Sup Ayam Makaroni ala Chef Devina, Cocok untuk Musim Hujan

Resep Sup Ayam Makaroni. Foto: YouTube Devina Hermawan

RADARBEKASI.ID, JAKARTA – Belakangan ini, daerah Jabodetabek sedang dilanda hujan ringan hingga deras, bahkan beberapa wilayah mengalami hujan seharian yang memicu banjir di sejumlah tempat. 

Saat cuaca dingin dan lembap seperti ini, salah satu cara terbaik untuk tetap hangat dan sehat adalah dengan menyantap sup hangat.

Namun, sup tidak selalu harus ayam atau sapi biasa. Chef Devina Hermawan membagikan resep Sup Ayam Makaroni, hidangan hangat yang bisa dinikmati seluruh keluarga. 

Dengan bahan sederhana, sup ini memberikan rasa gurih dan lezat, sekaligus memberi sensasi hangat di tubuh saat hujan.

Resep Sup Ayam Makaroni (8–9 Porsi)

Bahan-bahan:

  • 750 gr ayam broiler, potong 8

  • 5 siung bawang putih

  • 5 siung bawang merah

  • ½ buah bawang bombai

  • 245 gr wortel

  • 4 batang seledri

  • 85 gr buncis

  • 100 gr makaroni kering

  • ¼ sdt bubuk pala (opsional)

  • 1 sdm Royco Kaldu Ayam

  • 1 sdm margarin

  • 1 sdt garam

  • 1 sdm gula pasir

  • ¼ sdt merica

  • 2,5 liter air

  • Minyak untuk menumis

Baca Juga: Hanya 5 Menit! Resep Praktis Orak-Arik Tahu Telur, Cocok untuk Bekal Sekolah Anak

Cara Membuat Sup Ayam Makaroni

  1. Goreng Ayam, panaskan sedikit minyak, goreng ayam hingga kecokelatan di kedua sisi. Sisihkan ayam dan minyak sedikit untuk menumis.
  2. Tumis Bumbu, iris bawang merah dan bawang putih, kemudian tumis hingga harum. Masukkan margarin dan bubuk pala, tumis kembali hingga wangi.
  3. Rebus Air, tambahkan air ke dalam tumisan, masak hingga mendidih.
  4. Siapkan Sayuran, potong kotak wortel, buncis, bawang bombai, dan seledri.
  5. Masak Sup, masukkan wortel, buncis, bawang bombai, dan makaroni. Tambahkan Royco Kaldu Ayam, gula pasir, garam, dan merica. Masak selama 15 menit atau hingga matang.
  6. Suwir Ayam, angkat ayam dari sup, suwir-suwir dagingnya.
  7. Gabungkan Kembali, masukkan ayam suwir ke dalam sup, tambahkan seledri, dan masak 3–5 menit.
  8. Siap Disajikan, sup ayam makaroni hangat siap dinikmati. Cocok disantap saat hujan atau cuaca dingin untuk menghangatkan tubuh.

Hidangan ini tidak hanya lezat dan menghangatkan, tapi juga bergizi dengan kombinasi ayam, sayuran, dan makaroni. Cocok dijadikan menu utama keluarga saat musim hujan di Jabodetabek. (ce2)