RADARBEKASI.ID, BEKASI — Isu kedisiplinan aparatur jadi sorotan dalam apel gabungan Tiga Pilar Kecamatan Jatiasih yang digelar di Lapangan Voli Komplek AL Kemang IFI RW 07, Kelurahan Jatirasa, Rabu (28/1). Kegiatan lintas sektor ini tak sekadar seremoni, tetapi menegaskan komitmen pelayanan publik yang lebih tertib dan solid.
Apel diikuti unsur kecamatan, TNI, Polri, serta perangkat wilayah sebagai bagian dari penguatan sinergitas dan koordinasi antarinstansi di tingkat kecamatan.
Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Jatiasih, Engkos Koeswara, menegaskan pentingnya disiplin aparatur, terutama terkait kehadiran dan tanggung jawab sebagai bagian dari organisasi pemerintahan.
“Jika ada halangan, baik karena sakit maupun urusan penting, harus disampaikan secara resmi agar tidak terjadi ketidakhadiran tanpa keterangan,” ujarnya.
Menurutnya, hal tersebut penting untuk membangun budaya kerja yang tertib, transparan, dan penuh tanggung jawab di lingkungan pemerintahan.
Selain menyoroti disiplin, Koeswara juga memaparkan agenda pembinaan aparatur pemerintahan di tingkat kelurahan yang akan dilakukan secara berkala dua kali dalam setahun.
Program itu ditujukan untuk meningkatkan kualitas kinerja, profesionalisme pelayanan publik, serta optimalisasi tugas dan fungsi pemerintahan.(pay)











