RADARBEKASI.ID, BEKASI – Merealisasikan Unit Sekolah Baru (USB) Sekolah Menengah pertama negeri (SMPN) di kecamatan Pondok Melati dan pembangunan Puskesmas di kelurahan Jatimelati serta Jatimurni, menjadi salah satu target Anggota DPRD Kota Bekasi Fraksi PDI Perjuangan asal Dapil V (Pondok Gede- Pondok Melati), Heri Purnomo.
Dia mengaku, kedua USB SMPN dan Puskesmas di Dapilnya tersebut merupakan keinginan warga melalui jaring aspirasi atau reses,”Ya, sejauh ini terkait infrastruktur jalan dan saluran di lingkungan memang otomatis itu menjadi aspirasi warga saat reses. Tapi, tak hanya itu warga juga minta supaya realisasi tambahan Unit Sekolah Baru (USB), dan juga bangun dua Puskesmas untuk dua kelurahan yang saat ini belum terbangun, antara lain itu di Kelurahan Jatimurni dan Jatimelati,” kata Heri Purnomo.
Terkait aspirasi tambahan USB SMP negeri, diakui Herpur, sapaan akrab wakil rakyat asal dari V, dinilai mendesak di wilayah Kecamatan Pondok Melati, karena saat ini baru ada satu SMP negeri. Padahal, setiap tahunnya lulusan SD dari total 33 SD baik negeri dan swasta jumlahnya, sebanyak 2.234 siswa. Dari total itu, hanya ada 9 rombel atau sekitar 324 siswa ditampung di satu SMP negeri disini, yakni SMP Negeri 35.
“Kalau terpusat satu SMP Negeri, lalu untuk sisanya Itu ditampung kemana mereka?. Ada mau rencana pembangunan Unit baru, hanya saja sampai saat ini belum berjalan. Dari situ lah, warga minta pembangunan segera dapat direalisasikan sehingga paling tidak kan bisa buat meminimalisir permasalahan tiap tahun oleh warga disini,” imbuhnya.
Adapun terkait pembangunan puskesmas di dua kelurahan sesuai janji 100 hari kerja pasangan wali kota Bekasi Rahmat Effendi dan Tri Adhianto yang akan menyiapkan puskesmas di setiap kelurahan. Namun, dari empat kelurahan di Pondok Melati baru dua yang punya Puskesmas, Jatiwarna dan Jatirahayu. Sedangkan dua lagi Jatimelati dan Jatimurni belum terbangun.
“Karena baru ada dua Puskesmas di wilayah itu, akhirnya saat ini membuat Puskesmas di Jatiwarna kondisinya sudah crowded, karena harus melayani dua kelurahan yang tak ada Puskesmas di wilayah itu. Oleh sebab itulah, selain infrastruktur prioritas saya ingin agar USB dan dua puskesmas direalisasikan, ya maksimal selama saya menjabat Dewan ini,” ungkapnya.
Anggota Komisi IV DPRD Kota Bekasi ini pun mengaku, menerima aspirasi dari konstituennya terkait permohonan dari pendirian sanggar atau Balai Latihan Kerja buat para pemula atau lulusan sekolah SMA maupun SMK yang diharapkan memberikan ilmu dan keahliannya.
“Ya InsyaAllah, dengan sejumlah aspirasi ini saya pastinya akan berupaya maksimal dari masa jabatan 5 tahun ini, sehingga apa yang untuk dulu saya janjikan saat kampanye pun bisa tertunaikan,”tandasnya. (mhf/adv)