RADARBEKASI.ID, BEKASI-Di tengah melonjaknya harga minyak goreng hingga Rp40 ribu per liter, masyarakat Kota Bekasi hari ini mendapatkan minyak goreng subsidi seharga Rp14 ribu per liter. Setiap warga hanya berhak membeli maksimal dua liter.
Minyak goreng bersubsidi itu digelontorkan Pemprov Jawa Barat di Kantor Kecamatan Bekasi Selatan, Selasa (11/1). Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Plt Wali Kota bekasi Tri Adhianto memimpin langsung operasi operasi pasar migor bersubsidi.
Lihat video operasi pasar migor bersubsidi di bawah ini: