Berita Bekasi Nomor Satu

Gaji April untuk Bantu Penanganan Corona

MEMBERIKAN BANTUAN : Kader DPD PAN Kota Beksi saat memberikan bantuan di Halaman Kantor DPRD Kota Bekasi, Jalan Chairil Anwar, Kecamtan Bekasi Timur. IST/RADAR BEKASI
MEMBERIKAN BANTUAN : Kader DPD PAN Kota Beksi saat memberikan bantuan di Halaman Kantor DPRD Kota Bekasi, Jalan Chairil Anwar, Kecamtan Bekasi Timur. IST/RADAR BEKASI

RADARBEKASI.ID, BEKASI – DPD PAN Kota Bekasi menerapkan pemotongan gaji dewan sepenunya guna penanaganan wabah virus corona (Covid-19). Hal itu, langsung diinstruksikan oleh Ketua DPD PAN  Fathurahman

Sekretaris DPD PAN, Abdul Muin Hafied mengakui, partainya menerapkan pemotongan gaji. Pemotongan sendiri diberlakukan pada tiap kader PAN yang duduk sebagai anggota DPRD Kota Bekasi.

“Itu memang langsung instruksi dari Ketua Umum DPD PAN, Pak Fatur. Para kader, menyumbangkan seluruh gajinya pada bulan April 2020 untuk masyarakat Kota Bekasi di tengah wabah corona ini,” ujarnya saat dikonfirmasi Radar Bekasi, Jumat (3/4).

Menurut Muin –sapaan akrabnya, kebijakan pemotongan gaji merupakan bentuk konkret PAN dalam rangka ikut meringankan beban masyarakat dalam menghadapi Covid-19.

Diketahui, saat ini Kota Bekasi sudah menjadi zona merah penyebaran wabah. Bahkan, antisipasi penyebaran yang diterapkan Pemerintah Kota Bekasi yakni isolasi kemanusiaan.

“Yang kita butuhkan hari ini adalah action dan kerja nyata tanpa pamrih. Pemotongan gaji seratus persen adalah upaya nyata kami, saya sendiri merasakan langsung pemotongan itu,” katanya.

Pemotongan gaji juga bagian dari empati PAN kepada masyarakat Kota Bekasi yang saat ini tengah mengalami kesusahan dampak dari covid-19.

“Saat ini sedang kita pikirkan teknis pendistribusiannya. Apakah akan kita bagikan bentuk tunai berupa uang atau kita belikan sembako untuk kita bagi kepada yang mampu,” kata dia.

Selain dari pemotongan gaji, kader PAN yang tersebar di tiap dapil sudah bergerak dengan turun ke masyarakat melakukan upaya pencegahan corona.

“Kita sudah turun ke masyarakat. Dari mulai bagi masker sampai penyemprotan desinfektan semua dewan PAN sudah bergerak,” kata dia.

PAN berharap wabah corona segara berlalu sehingga kehidupan masyarakat bisa berjalan normal kembali. “Insya Allah dengan ikhtiar dan doa mengharap virus covid-19 bisa cepar berlalu,” tukasnya. (dan)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin