RADARBEKASI.ID, JATIASIH – Kasus asusila di SDN Jatirasa 3 dengan terduga oknum guru TKK berinisial AD, disinyalir jumlah korbannya lebih dari satu.
Komisi Perlindungan Anak Daerah (KPAD) Kota Bekasi mengendus korban asusila di SDN Jatirasa 3 itu lebih dari 6 orang.
Komisioner KPAD Kota Bekasi Novrian menyatakan, pihaknya berencana menyisir praktek asusila di SDN Jatirasa 3 itu lewat berkomunikasi dengan para siswa dan siswi di sana.
BACA JUGA: Kasus Asusila Libatkan Oknum Guru di SDN Jatirasa 3, Ini Kronologinya
BACA JUGA: Kasus Asusila di SDN Jatirasa 3, Komisi 4 DPRD Sarankan Evaluasi Ini
“Kita sedih ya melihat generasi kita mengalami kekerasan seksual dan kembali terjadi di ranah pendidikan,” kata Novrian saat mengunjungi SDN Jatirasa 3, Selasa (15/11/2022).
Lebih lanjut, pihaknya akan memberikan penanganan dan meminta pihak sekolah aktif memberikan assesment para siswa yang menjadi korban.
“Informasi korbannya masih ada. Lebih dari 1 orang. Selama ini yang baru lapor 1. Tetapi ada indikasi korban yang mengaku ada 6,” ujarnya.
BACA JUGA: Oknum Guru Terduga Kasus Asusila di SDN Jatirasa 3, Kepsek Bilang Begini
BACA JUGA: Kasus Asusila di SDN Jatirasa 3, Dinas Pendidikan Respons Begini
Ia menambah, setelah dilakukan inventarisir korban, akan dilakukan pendampingan untuk anak anak yang menjadi korban kekerasa seksual di sekolah tersebut.
“Kita akan melakukan pendampingan hukum, sejauh mana proses hukum ini berjalan. mudah-mudahan berjalan dengan baik, transparant dan semoga sesuai dengan koridornya,” jelasnya. (pay)