Berita Bekasi Nomor Satu

Ketua Bapillu PAN: Pilkada 2024 akan Menarik Kalau Pasha Ungu Melawan Tri Adhianto  

Sigit Purnomo Syamsuddin Said atau Pasha Ungu

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Atmosfir politik di panggung pemilihan wali Kota Bekasi (Pilwalkot) 2024 mulai menghangat seiring kemunculan nama Sigit Purnomo Syamsuddin Said atau Pasha Ungu dalam peta persaingan. 

Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Ketua Bapillu) DPD PAN Kota Bekasi Afrizal mengatakan, nama Pasha Ungu muncul di antara beberapa kandidat lainnya seperti Ketua DPD PAN Faturrahman R Dauta, Anggota DPR RI Intan Fauzi dan empat anggota DPRD fraksi PAN, Abdul Muin, Agus Rohadi, Aminah, dan Evi Mafriningsiati, dalam Rapat Kerja Daerah (Rakerda) DPD PAN pada Juli 2022.

“Dan kalau dilihat dari sejumlah nama-nama tersebut, kader dan masyarakat Kota Bekasi lebih antusiasnya ke Pasha Ungu. Ini dilihat dari sisi popularitas dan pengalaman beliau pernah menjadi kepala daerah yang berhasil mimpin di Palu,” kata Afrizal kepada Radar Bekasi, Kamis (5/1/2023).

Menurut Afrizal, berdasarkan pengalaman Pilkada Kota Bekasi yang lalu, PAN punya kans untuk bersaing meraih kursi orang nomor satu di Kota Patriot ini. Seiring berjalan, Afrizal juga tetap mendorong pengurus untuk tetap fokus bekerja agar target delapan kursi DPRD Kota Bekasi dapat diraih pada Pemilu 2024.

“Dan saya menilai, untuk Pilkada nanti lawan terberat PAN yang mungkin menjadi pesaing memperebutkan kursi pimpinan nomor satu Kota Bekasi adalah Plt Walikota Bekasi Tri Adhianto yang sekarang berkuasa dan sudah mulai memanfaatkan kekuasaanya dengan membuat program-program yang menyentuh masyarakat,” ujarnya.

“Tapi, walaupun demikian dari kebijakannya itu ada beberapa yang blunder. Dan terlepas dari itu, saya pastikan di Pilkada 2024 Kota Bekasi nanti akan menarik kalau Pasha Ungu versus Tri Adhianto,” pungkasnya. (mhf)