Berita Bekasi Nomor Satu
Bekasi  

Warung Kelontong di Medansatria Terbakar, Gegara Obat Ini

Warung kelontong di Harapan Mulya, bekasi Utara yang terbakar, Kamis (19/1/2023). Foto-istimewa for radarbekasi.id

RADARBEKASI.ID, MEDANSATRIA – Satu warung yang berada di Jalan Palem 1 No 73, RT 02 RW 05, Kelurahan Harapan Mulya, Kecamatan Medansatria, Kota Bekasi, terbakar, Kamis (19/1/2023) dini hari.

Penyebab terbakarnya warung, diduga dari obat nyamuk bakar yang menyambar kardus di dalam warung.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Disdamkar) Kota Bekasi, Aceng Solahudin mengatakan, api yang membakar warung diduga dari obat nyamuk bakar.

BACA JUGA: Polisi Selidiki Kebakaran Ruko yang Menewaskan Tiga Orang

“Ya diduga penyebab dari obat nyamuk bakar. Menyambar kardus lalu menjalar ke barang-barang lainnya,” kata Aceng saat dihubungi, Kamis (19/1/2023).

Sementara, kerugian akibat kebakaran itu ditaksir mencapai Rp 15 juta. Dan barang-barang yang terbakar berupa sembako, makanan ringan dan sebuah etalase.

“Alhamdulillah tidak ada korban jiwa. Dan dalam waktu 30 menit lokasi terbakar sudah hijau,” ungkapnya. (pay)

Solverwp- WordPress Theme and Plugin