Berita Bekasi Nomor Satu

Armada Beri Sinyal Bubar dan Rilis Single Terakhir Bulan Depan

Armada akan rilis single terakhir bulan depan. (Istimewa)

RADARBEKASI.ID, JAKARTA – Armada memberikan isyarat akan bubar. Dalam keterangan tertulisnya, grup musik berpersonelkan Rizal (vokal), Mai (gitar) dan Andit (drum, perkusi) itu dikabarkan akan merilis single terakhir berjudul Memori.

Single tersebut bakal dirilis pada bulan depan, tepatnya pada 10 Februari 2023 mendatang.

“Setiap ada awal pasti ada akhir, sebuah konsep perpetual yang sudah jarang kita dengar dalam kehidupan sehari-hari namun bukan berarti tak terjadi. Begitu juga bagi Armada, mereka menulis lagu Memori yang akan dibagikan 10 Februari mendatang, dan ini akan menjadi persembahan terakhir dari Armada bagi skena musik tanah air. This might be last but definitely not least,” demikian ketarangan tertulis disampaikan manajemen Armada, dikutip dari Jawapos.com.

Sinyal Armada akan bubar juga sempat disampaikan Rizal melalui unggahan Instagram tertanggal 13 Januari 2023 lalu.

BACA JUGA: Kangen Konser Dewa 19? Catat Ini Jadwal Manggung dan Harga Tiketnya

Dia mengunggah foto dengan personel Armada lengkap, termasuk dengan dua anggota yang sudah keluar yaitu Endra dan Radha. Rizal seolah memberikan isyarat akan terjadi sesuatu pada band yang digawanginya.

“Bismillahirrahmanirrahim. After 15 Years together, up and down. Maybe this is the time,” tulis Rizal Armada.

Unggahan itu diartikan beragam oleh netizen. Ada yang menduga ini sebuah isyarat Armada akan gantung mic, ada juga netizen menduga Armada akan kembali dengan formasi utuh seperti dulu lagi.

Armada resmi berdiri pada tahun 2007 silam sebelumnya sempat aktif dari 2005 dengan nama Kertas.

BACA JUGA: Unik, Konser FSTVLST Khusus Penonton Perempuan

Selama 15 tahun berkarya, ada banyak single dan album terlahir. Sejumlah lagunya sukses dan berhasil menempel dengan baik dalam ingatan banyak orang.

Armada sempat merilis discography album berjudul Balas Dendam, Hal Terbesar, Satu Hati Sejuta Cinta, Pagi Pulang Pagi, Maju Terus Pantang Mundur, Dengerin Abang, dan Kita Bersaudara.

Sementara single yang sempat dirilis Armada cukup banyak. Misalnya saja lagu Si Doel Anak Betawi yang menjadi OST Si Doel the Movie. Selain itu, ada juga lagu berjudul Bukan Anak Kemarin Sore terpilih menjadi official song Asian Games 2018.

Selama eksis di belantika musik tanah air, Armada juga mendapatkan sejumlah penghargaan. Dua di antaranya menjadi pemenang penghargaan kategori Band Terbaik Anugerah Planet Muzik 2017 Singapore dan pemenang penghargaan Group Band Paling Ngetop SCTV Music Award 2017. (jpc)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin