Berita Bekasi Nomor Satu

Jurnalis di Kabupaten Bekasi Coba Peruntungan Lewat Partai Hanura

NYALEG: Sonson Saefullah saat menyerahkan berkas pencalegannya ke pengurus Partai Hanura. ISTIMEWA

RADARBEKASI.ID, BEKASI  – Seorang jurnalis media daring di Kabupaten Bekasi, Sonson Saefullah, memberanikan diri maju sebagai wakil rakyat pada Pemilihan Umum Legislatif (Pileg) 2024. Sonson bakal maju sebagai wakil rakyat melalui kendaraan Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura).

“Saya sudah menyerahkan berkas pendaftaran. Saya bakal maju sebagai calon legislatif di Kabupaten Bekasi,” ujarnya kepada Radar Bekasi, Rabu (8/2/2023).

Keinginannya maju sebagai wakil rakyat ini karena melihat kondisi Kabupaten Bekasi masih banyak persoalan yang belum terselesaikan. Seperti, tenaga kerja, kesehatan, kemiskinan, dan beberapa lainnya. Menurutnya itu masih jadi momok yang menakutkan. Pasalnya, masih tingginya angka pengangguran di Kabupaten Bekasi, begitu juga kemiskinan. Kemudian, kesehatan yang belum layak.

“Masih banyak yang harus dibenahi. Itu alasan saya maju sebagai calon legislatif, karena ingin mengabdikan diri kepada daerah sendiri, agar bisa memperjuangkan aspirasi masyarakat,” ungkapnya.

BACA JUGA: Partai Hanura Kabupaten Bekasi Rekrut Pemain Sinetron Misteri Gunung Merapi

Tentunya, Sonson hanuramengaku, akan melibatkan kawan-kawan jurnalis di Kabupaten Bekasi untuk membantu mensuskeskan dirinya pada Pileg 2024. Sementara untuk daerah pemilihan (dapil), dirinya menunggu instruksi dari pimpinan partai. Dalam hal ini dirinya menegaskan, siap maju di dapil mana pun.

Sementara itu, Ketua Badan Perencanaan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPC Partai Hanura Kabupaten Bekasi Rahmat Hidayat mengungkapkan, sampai sekarang partainya sedang menyiapkan bakal calon legislatif (Bacaleg) yang siap bertarung pada Pemilu 2024, baik tingkat Kabupaten, Jawa Barat, maupun DPR RI.

Namun demikian, pria yang akrab disapa Abu ini tidak mau sembarangan dalam merekrut Bacaleg.

“Kami tidak mau sembarangan dalam seleksi untuk calon legislatif di Pemilu 2024, karena targetkan kami (Hanura) satu fraksi di DPRD Kabupaten Bekasi. Makanya kami sedang menyiapkan calon legislatif yang siap,” tuturnya.(pra)