RADARBEKASI.ID, BEKASI TIMUR – Setelah hampir sepekan dilakukan pencarian, Dirno (58), pencari cacing yang tenggelam di Kali Bekasi akhirnya ditemukan jasadnya di Kepulauan Seribu, tepatnya di Pulau Damar.
Koordinator Unit Siaga SAR Bekasi, Rizky Dwianto mengatakan, jasad korban diketemukan Satpol Air Polres Kepulauan Seribu, sekitar Pulau Damar, sebagai sosok tanpa identitas pada Senin (15/5/2023). Kemudian dievakuasi kapal patroli menuju RS Polri Kramat Jati.
Penemuan jasad korban, imbuh Rizky, bermula dari informasi nelayan yang sedang mencari ikan melihat sesosok mayat di sekitar Pulau Damar, Kepulauan Seribu, DKI Jakarta.
BACA JUGA: 4 Hari Tenggelam di Kali Bekasi, Jasad Warga Margahayu Ini Tak Kunjung Ditemukan
Jasad korban lalu dicocokkan dengan identitas Dirno yang hilang pada Jumat (12/5/2023) di Kali Bekasi. Pihak keluarga juga mendatangi RS Kramat Polri pada Rabu (17/5/2023). Dan ciri-ciri yang melekat pada jasad yang ditemukan di Kepulauan Seribu, klop dengan identitas Dirno.
“Kami beserta pihak keluarga menuju kamar jenasah. Kemudian melakukan pengecekan terhadap ciri fisik dan tanda yang ada pada tubuh korban dan sudah dipastikan oleh pihak keluarga itu adalah korban yang dicari,” ungkap Rizky kepada awak media, Kamis (18/5/2023).
Dirinya juga menerangkan bahwa korban ditemukan pada radius kurang lebih 52 KM dari lokasi kejadian.
Karena pada saat kejadian debit Kali Bekasi pada saat itu meningkat dan cukup deras sehingga korban terseret cukup jauh hingga melewati muara.
“Selanjutnya, keluarga akan membawa jenazah korban ke kampung halaman untuk dimakamkan di Kecamatan Bantarkawung, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah,” tukasnya. (pay)