Berita Bekasi Nomor Satu
Bekasi  

Kontingen Kota Bekasi Jambore Korsel Belum Pulang Semua

Sebagian kontingen Kota Bekasi peserta Jambore Korsel yang telah kembali ke tanah air pada Sabtu (12/8/2023). Foto Ronald.

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Kontingen Kota Bekasi peserta Jambore Korea Selatan (Korsel) belum semuanya kembali ke tanah air. Sebagian besar peserta asal Kota Bekasi sudah tiba di tanah air pada Sabtu (12/8/2023). Sebagian lainnya baru akan pulang pada Senin (14/8/2023) besok.

Sebagian besar yang sudah sampai ke tanah air pada Sabtu malam adalah peserta perempuan.

“Sejak malam tadi peserta asal Kita Bekasi sudah kembali kerumahnya masing-masing. Tiba dari Korsel sampai di bandara Soekarno Hatta itu sekitar jam 8 malam Sabtu kemarin,” kata Andalan Binamuda Kwartir Cabang Kota Bekasi Ronald Stevanus Saptenno kepada Radarbekasi.id, Minggu (13/8/2023).

BACA JUGA: 101 Peserta Jambore Kontingen Kota Bekasi Kondisinya Begini Hadapi Cuaca Panas Ekstrem di Korea Selatan

Para peserta yang telah kembali, imbuh Ronald, tiba di bandara Soekarno Hatta pada malam hari. Awalnya, dari bandara direncanakan akan berkumpul di Cibubur sebelum kembali ke rumah masing-masing. Tetapi karena sudah larut malam, mereka langsung pulang ke rumah masing-masing setelah dijemput pihak sekolah dan keluarga.

“Semalam rame banget di bandara karena ada sambutan dari sekolah dan orang tua masing-masing. Setelah sambutan langsung pulang. Saya juga sudah balik ke rumah,” ungkapnya.

Dia menyampaikan, peserta dari Kota Bekasi yang masih di Korsel akan kembali ke tanah air pada Senin 14 Agustus besok. (pay)