Berita Bekasi Nomor Satu

Sukseskan Kampanye Akbar Partai NasDem di Bandung, Siti Qomariyah Boyong Ratusan Relawan

KAMPANYE AKBAR: Calon anggota legislatif (Caleg) DPRD Provinsi Jawa Barat Dapil Jabar IX Kabupaten Bekasi, Siti Qomariyah, membawa ratusan relawannya saat menghadiri kampanye akbar Partai NasDem di lapangan Tegalega Bandung, Minggu (28/1/2024). KARSIM PRATAMA/RADAR BEKASI

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Calon anggota legislatif (Caleg) DPRD Provinsi Jawa Barat Dapil Jabar IX Kabupaten Bekasi, Siti Qomariyah, membawa ratusan relawannya saat menghadiri kampanye akbar Partai NasDem yang berlangsung di lapangan Tegalega Bandung, Minggu (28/1/2024).

Kampanye akbar yang mengambil tema ‘Saatnya Menang Untuk Perubahaan’ ini, Siqom sapaan akrabnya datang bersama relawan dengan membawa tiga mobil bus.

“Kami dari Kabupaten Bekasi hadir kesini (Bandung) yang pertama silaturahmi dan kedua ingin menyukseskan kampanye akbar,” ujar perempuan yang dinobatkan sebagai Komandan Emak-Emak Bekasi Mandiri ini, kepada Radar Bekasi.

Siqom memastikan, para relawan yang hadir ke Bandung ini merupakan barisan militannya. Sebab, dirinya tak memberikan instruksi khusus untuk ikut menghadiri kegiatan kampanye akbar ini.

Bahkan sebelumnya, Siqom menyampaikan bahwa tidak ada uang transport yang diberikan kepada para relawan yang mau datang ke kampanye akbar. Namun antusiasme tinggi ditunjukkan relawan yang ikut memenuhi Lapangan Tegalega Bandung.

BACA JUGA: Caleg Artis Dilaporkan ke Bawaslu Bekasi Terkait Dugaan Pelanggaran Kampanye di Tempat Ibadah

“Relawan yang berangkat 250 orang. Ini adalah murni relawan Pak Anies Rasyid Baswedan dan tentunya relawan Siqom. Kami siap mendukung Pak Anies, agar di 2024 bisa sebagai pemenang dan menjadi Presiden Republik Indonesia,” katanya.

Sebagai Wakil Ketua TKD Koalisi Perubahan Kabupaten Bekasi, Siqom bertekad agar pencapaian suara mantan Gubernur DKI Jakarta itu bisa mencapai 80 persen, sesuai target yang sudah dicanangkan bersama-sama.

Untuk mencapai itu, dirinya menginstruksikan agar seluruh relawannya lebih giat lagi turun ke bawah (masyarakat) untuk melakukan sosialisasi di sisa waktu ini. Hal itu mengingat tugasnya di 2024 cukup sulit.

“Pemilu 2024 ini agak sedikit sulit, bagaimana memenangkan Pak Anies dan tentunya memenangkan saya menjadi anggota DPRD Provinsi Jawa Barat. Maka saya menekankan kepada seluruh relawan, hayu semangat berjuang untuk kemenangan. Saya meminta door to door ke rumah-rumah warga, agar bisa memberikan sosialisasi agar pada saat pencoblosan tidak salah,” ucapnya.

“Saya berharap tetap solid, kompak, semangat, agar kita menjadi pemenangnya di 2024. Saya mohon doa dan dukungannya, Insya Allah doa yang tulus dan ikhlas, akan mengalahkan semuanya,” sambungnya. (pra/adv)

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 


Solverwp- WordPress Theme and Plugin