Berita Bekasi Nomor Satu

Rugi Puluhan Juta Usai Makan Soto

ilustrasi

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Pencurian dengan modus pecah kaca kembali terjadi di Jalan Raya Kemang Pratama Kecamata Rawalumbu Kota Bekasi.

Neneng (52), korban pecah kaca menceritakan, peristiwa kriminal yang menimpanya itu terjadi saat dia makan malam di kawasan tersebut, pada Senin (23/4/2024) pukul 18.50 WIB.

“Saya rencananya mau makan soto kuali di Jalan Raya Kemang Pratama. Saya parkir di luar,” kata Neneng, Selasa (23/4/2024).

Selesai makan sekitar pukul 20.00 WIB, korban bersama temannya terkaget-kaget saat melihat kondisi kaca pada pintu mobilnya telah pecah. Pun demikian kondisi di dalam mobilnya yang berantakan.

Akibat kejadian itu, korban mengalami kerugian hingga puluhan juta rupiah. Karena kehilangan tas  berisi kartu kredit, perhiasan, dan Ipad  dibawa pelaku.

BACA JUGA: Maling “Pecah Kaca” Beraksi di Grand Galaxy

Usai kejadian, Neneng mendapati pelaku sempat menggunakan kartu kreditnya untuk belanja Rp8 juta.

“Ipad 11 pro max 11 inchi, dompet isinya kartu kredit dari tiga bank, terus ada buku tabungan, beberapa perhiasan dikit. Kerugiannya dengan kaca mungkin bisa Rp30 juta,” jelas dia.

Atas kejadian itu, Neneng langsung melapor ke Polres Metro Bekasi Kota.

Di konfirmasi terpisah, Kasat Reskrim Polres Metro Bekasi Kota, AKBP Muhammad Firdaus menerangkan pihaknya sudah melakukan olah tempat kejadian perkara di lokasi.

“Iya kita sudah olah TKP, terus kemudian anggota sedang melakukan penyelidikan untuk ungkap pelakunya,” ucapnya.

Pelaku kata Firdaus, dilihat dari rekaman CCTV berjumlah dua orang dan barang bukti pecahan kaca sudah diamankan untuk barang bukti.

“Pecahan kaca mobil terus kemudian CCTV di TKP kami amankan, Dua orang, pakai motor,” tutupnya. (rez)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin