Berita Bekasi Nomor Satu

Antisipasi Perundungan, MPLS SMA di Bekasi Diawasi Ketat

ILUSTRASI: Sejumlah siswa SMAN 1 Setu mengikuti pembelajaran di kelas. Siswa baru tingkat SMA di Bekasi akan mengikuti kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) sebelum memulai pembelajaran. FOTO: ISTIMEWA

RADARBEKASI.ID, BEKASISiswa baru tingkat SMA di Bekasi akan mengikuti kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) sebelum memulai pembelajaran. Guna mencegah terjadinya perundungan terhadap siswa baru saat MPLS, guru akan mengawasi ketat selama kegiatan berlangsung.

Kepala SMAN 1 Sukakarya Kabupaten Bekasi, Acep Hadi, mengungkapkan pihaknya sedang mempersiapkan MPLS yang akan berlangsung pada 15-17 Juli 2024. Menurutnya, siswa baru akan diberikan pembekalan terlebih dahulu sebelum mengikuti MPLS.

“Sehari sebelum pelaksanaan MPLS, kami beri pengarahan terlebih dahulu, mulai jam berapa siswa harus sampai di sekolah, kemudian seragam apa yang akan digunakan, serta peralatan tulis yang wajib dibawa,” terang Acep.

Beberapa materi wajib yang akan disampaikan meliputi profil satuan pendidikan, pembentukan karakter, pola hidup bersih dan sehat, penguatan kesadaran bela negara, literasi digital dan literasi keuangan, serta pengenalan budaya daerah.

Acep menjelaskan bahwa MPLS harus bersifat menyenangkan dan dapat menjadi ajang untuk menemukan minat dan bakat siswa baru. Sekolah seringkali menawarkan berbagai kegiatan ekstrakurikuler yang bisa diikuti oleh siswa baru.

Dalam MPLS, siswa dapat mencoba berbagai kegiatan tersebut, seperti eksplorasi seni, olahraga, klub sains, atau paduan suara. Dengan mencoba hal-hal baru ini, siswa baru dapat menemukan minat dan bakat yang belum mereka sadari sebelumnya dan mengembangkannya selama masa sekolah.

BACA JUGA: Tes Peminatan Jurusan Dilaksanakan di Sela MPLS

“Yang jelas harus menyenangkan dan kami juga melakukan pengawasan agar tidak terjadi perundungan saat pelaksanaannya, karena setiap kegiatan MPLS akan ada guru yang mendampingi,” jelas Acep.

Sementara itu, Wakil Kepala Sekolah Bidang Humas SMAN 8 Kota Bekasi, Munawir, mengatakan bahwa petunjuk teknis (juknis) dalam MPLS tidak jauh berbeda dengan sebelumnya.

“Acuan pelaksanaan MPLS ini tidak jauh berbeda dengan tahun sebelumnya,” tandas Munawir.

Untuk panitia MPLS, akan melibatkan dewan guru dan siswa dari OSIS. (dew)