RADARBEKASI.ID, JAKARTA – Anji bahas lingerie biru, yang konon milik istri rapper Sexy Goath, Juliette Angela. Pernyataannya mengejutkan.
Menurut pelantun Dia itu, dirinya tidak tahu menahu mengenai lingerie tersebut.
“Gue enggak tahu,” kata Anji, dikutip dari Podcast Deddy Corbuzier di YouTube, Sabtu (27/7/2024).
BACA JUGA: 12 Tahun Menikah, Wina Natalia Resmi Daftar Gugat Cerai Anji
Mantan suami Wina Natalia itu menegaskan bahwa dirinya bersikap profesional terhadap Juliette Angela.
“Gue tuh profesional bekerja, gue ada tanda tangan kontraknya,” tutur Anji.
Anji pun menegaskan bahwa dirinya tidak mungkin bermain api dengan penyanyi keroncong tersebut.
“Manajernya dia adalah abang kandung gue,” ungkap Anji.
Soal keberadaannya di Thailand, Anji mengaku bertemu teman untuk melakukan bisnis.
Anji kembali menegaskan bahwa dia tidak memiliki hubungan spesial dengan Juliette Angela.
“Gue baru kenal (Juliette Angela) itu 26 April, pertama kalinya gue ngobrol,” ungkap pelantun Dia itu.
Anji pun merasa geram lantaran kubu Sexy Goath selalu mengatakan tidak menuduhnya berselingkuh.
“Di timeline-nya dia tuh ada berita ‘terkuak perceraian Anji dan Wina Natalia karena orang ketiga’ dan itu ada di timelinenya,” kata Anji. (rbs/jpnn)