RADARBEKASI.ID, BEKASI – Marteen Paes, kiper Indonesia yang berhasil menahan penalti Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Jumat (6/9/2024).
Marteen Paes tampil gemilang dan dinobatkan sebagai pemain terbaik dalam pertandingan antara Arab Saudi dan Timnas Indonesia.
Kiper FC Dallas ini memperlihatkan kemampuan luar biasa dengan menjaga gawangnya tetap aman, dan membantu Skuad Garuda menahan imbang tuan rumah dengan skor 1-1 pada laga pembuka putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Pertandingan yang berlangsung di Stadion King Abdullah Sport City, Jeddah, Jumat (6/9/2024) dini hari, menjadi debut Paes bersama Timnas Indonesia.
Meski ini merupakan penampilan perdananya, Paes tidak menunjukkan tanda-tanda gugup. Sebaliknya, dia tampil penuh percaya diri.
Kiper naturalisasi yang kini resmi menjadi warga negara Indonesia ini, ternyata memiliki darah Indonesia dari neneknya yang berasal dari Kediri, Jawa Timur.
BACA JUGA: Luar Biasa! Indonesia Tahan Imbang Arab Saudi, Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Paes, yang berkarier di Liga Amerika Serikat bersama FC Dallas, resmi menjadi WNI setelah pengambilan sumpah pada April 2024 di Jakarta.
Nama Paes sudah menarik perhatian publik sepakbola Indonesia sejak akhir tahun lalu, seiring dengan meningkatnya proses naturalisasi di Timnas.
Dia mulai dikenal setelah nama-nama seperti Jordi Amat, Rafael Struick, dan Shayne Pattynama bergabung dengan Tim Garuda melalui proses naturalisasi yang sama.
BACA JUGA: Indonesia Masuk Pot 6 Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Lihat Ini Jadwalnya
Profil dan Perjalanan Karier Maarten Paes
Lahir di Nijmegen, Belanda, pada 14 Mei 1998, Maarten Paes memiliki darah Indonesia dari neneknya yang berasal dari Pare, Kediri.
Karier sepakbolanya dimulai sejak muda, saat ia bergabung dengan akademi VV Union, sebelum pindah ke NEC Nijmegen pada 2012.
Paes berkembang pesat di NEC Nijmegen, dan pada 2018 ia dipromosikan ke tim senior pada usia 18 tahun.
Penampilannya di Eredivisie membuat FC Utrecht tertarik dan merekrutnya dengan kontrak empat tahun. Debutnya di liga tertinggi Belanda terjadi pada Agustus 2018.
Setelah mencatatkan 48 penampilan bersama Utrecht, Paes dipinjamkan ke FC Dallas pada awal 2022. Berkat penampilan impresifnya, Dallas mempermanenkan statusnya di musim panas tahun yang sama. Di musim ini, Paes sudah tampil sembilan kali, mencatatkan tiga clean sheet.
Dalam karier internasionalnya, Paes pernah membela Timnas Belanda U-19, U-20, dan U-21. Pada awal 2024, Shin Tae-yong merekomendasikannya untuk bergabung dengan Timnas Indonesia melalui proses naturalisasi.
Namun, proses tersebut sempat terkendala karena regulasi FIFA. Setelah melewati berbagai tantangan, Paes kini siap memperkuat Timnas Indonesia di berbagai ajang. (cr1)
– Nama lengkap: Marteen Vincent Paes
– Tanggal lahir: 14 Mei 1998
– Tempat lahir: Nijmegen, Belanda
– Tinggi: 1,92m
– Kewarganegaraan: Indonesia
– Posisi: Kiper
– Kaki dominan: Kanan
– Klub saat ini: FC Dallas