RADARBEKASI.ID, BEKASI-Penyanyi dan penulis lagu asal Singapura, Sezairi, baru saja merilis single terbaru berjudul “Kata” pada 24 Januari 2025 hari ini. Lagu ini menandai langkah Sezairi dalam menggali dan mengekspresikan identitas kulturalnya melalui bahasa Indonesia.
Pelantun mega hit It’s You ini diketahui memiliki darah Indonesia dari pihak ibu yang berasal dari Pekalongan, Jawa Tengah, dan ayah yang berasal dari Banjarmasin, Kalimantan Selatan. Keputusan untuk merilis lagu berbahasa Indonesia merupakan bagian dari perjalanan Sezairi dalam menelusuri akar budaya dan identitasnya.
“Bagi saya, menulis lagu berbahasa Indonesia ini adalah sesuatu yang baru. Ada perasaan seharusnya saya menjadi bagian dari itu. Juga perasaan saya kembali menemukan identitas kultural saya yang hilang. Dalam konteks sesuatu yang baik,” ungkap Sezairi yang dikutip dari JPNN, Jumat (24/1).
BACA JUGA:Gaet Vidi Aldiano, BRI Edukasi Masyarakat Hindari Modus Penipuan Lewat Lagu
Lagu “Kata” menceritakan tentang kompleksitas hubungan yang membuat seseorang merasa kehabisan kata-kata untuk mengungkapkan perasaan kepada orang tercinta. Sezairi menggambarkan perasaan lelah dan kebingungan dalam menyampaikan perasaan yang mendalam.
Dalam proses pembuatan lagu ini, Sezairi berkolaborasi dengan musisi Indonesia, Teddy Adhitya. “Kata” mengusung gaya musik Indo-pop R&B, terinspirasi dari musik soul R&B pop Indonesia era 2010-an seperti Maliq & D’Essentials, Soulvibe, dan Barry Likumahuwa Project.
Sezairi memproduseri dan mengisi seluruh instrumen lagu ini sendiri, menunjukkan dedikasinya dalam menciptakan karya yang otentik. Lagu “Kata” telah tersedia di berbagai platform streaming musik mulai 24 Januari 2025. (ce1)