Berita Bekasi Nomor Satu

Satpol PP Kota Bekasi Cegah PMKS Menjamur Jelang Lebaran

ILUSTRASI: Petugas Satpol PP Kota Bekasi melakukan patroli di pedestrian yang kerap disinggahi PMKS. FOTO: SATPOL PP KOTA BEKASI

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Menjelang Lebaran, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Bekasi meningkatkan patroli untuk mencegah menjamurnya Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS) di sejumlah titik rawan.

Kepala Satpol PP Kota Bekasi, Karto, menegaskan bahwa pihaknya akan mengintensifkan patroli sejak H-10 Lebaran, terutama di lokasi-lokasi yang kerap menjadi tempat mangkal PMKS.

“Langkah strategisnya adalah melakukan penertiban secara rutin. Kami akan terus berpatroli siang dan malam,” ujarnya, Kamis (20/3).

BACA JUGA: Tak Berizin, Satpol PP Segel Reklame Toko Bangunan di Rawalumbu

Sejumlah titik yang menjadi fokus pengawasan meliputi lampu merah dan kolong Tol Becakayu. Menurut Karto, fenomena meningkatnya jumlah PMKS menjelang Lebaran bukan hal baru di Kota Bekasi.

Dari hasil pendataan, mayoritas PMKS yang terjaring bukan warga asli Kota Bekasi. “Banyak dari luar daerah, warga Kota Bekasi hampir tidak ada,” ungkapnya.

Belum lama ini, Satpol PP telah menertibkan belasan PMKS di beberapa lokasi. Mereka yang terjaring telah diserahkan ke rumah singgah untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut.

BACA JUGA: Satpol PP Kota Bekasi Tertibkan Pedagang di Depan Stasiun Bekasi, Jualan Lagi Disanksi Tipiring

“Total ada sekitar 15 orang yang kami amankan kemarin, semuanya sudah dikirim ke rumah singgah,” tambah Karto.

Penertiban ini akan terus dilakukan guna menjaga ketertiban kota dan menghindari lonjakan jumlah PMKS di jalanan selama Ramadan dan menjelang Idulfitri.(sur)