Berita Bekasi Nomor Satu

KPU Kab Bekasi: Hari Terakhir, 6 Parpol Lagi Belum Daftarkan Caleg

Ketua KPU Kabupaten Bekasi Jajang Wahyudin. Foto Ariesant/Radarbekasi.id

RADARBEKASI.ID, KEDUNGWARINGIN – Ketua KPU Kabupaten Bekasi Jajang Wahyudin mengungkapkan, hingga Sabtu (13/5/2023) sudah 12 parpol yang mendaftarkan calegnya ke KPU. Tersisa 6 parpol lagi yang belum mendaftarkan calegnya.

“Kalau dirinci dari 12 partai sampai hari ini. Alhamdulilah tinggal dua partai lagi yang masih kita tunggu approve dari DPP, untuk memprint out berita acara, yaitu Partai Golkar dan Demokrat. Sementara untuk PSI, Hanura, PPP, dan PDIP sudah,” jelasnya, Sabtu (13/5/2023).

Pada hari terakhir, Minggu (14/5/2023) masih menyisakan enam partai yang belum melakukan pengajuan calon legislatif ke KPU. Keenam partai tersebut, Gerindra, Ummat, Buruh, Gelora, PKN, dan Garuda. Namun demikian, Jajang mengaku pihaknya sudah komunikasi dengan partai-partai tersebut.

“Insya Allah mereka sudah siap melakukan pendaftaran sesuai jadwal yang mereka ajukan. Tanggal 14 Mei ini lebih leluasa waktunya, karena sampai pukul 23:59 WIB,” ucapnya. (pra)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin