RADARBEKASI.ID, BEKASI – Calon Wali Kota Bekasi Heri Koswara menyambangi warga Kranji, Bekasi Barat, Jumat (3/5/2024).
Kedatangan Bang Heri, sapaan akrabnya, tepatnya di RT 007 RW 006 ini disambut antusias warga setempat. Meski hanya lesehan dan beralaskan tikar, mereka terlihat senang menerima kunjungan calon Wali Kota Bekasi periode 2024-2029 itu.
Kunjungan ini pun dimanfaatkan warga untuk menyampaikan berbagai keluh kesah dan aspirasi mereka. Beberapa diantaranya terkait pembangunan infrastruktur kantor RW serta kesejahteraan bagi perangkat RT dan RW.
BACA JUGA: Viral, Heri Koswara dari Orok Udah di Bekasi
“Kami serap aspirasinya, terkait pembangunan kantor RW dan kesejahteraan bagi perangkat RT dan RW. Insya Allah, kalau takdir Allah menjadikan Wali Kota Bekasi, kami akan tunaikan amanah ini,” ujarnya.
Bang Heri menyampaikan, aspirasi yang disampaikan itu masuk dalam visi misi sebagai calon Wali Kota Bekasi periode 2024-2029.
“Kami punya visi misi, Kota Bekasi Lebih Maju. Moderen kotanya, aman lingkungannya, juara pelayanannya dan unggul SDM-nya. Insya Allah,” ungkap pria asli Kota Bekasi kelahiran Jatiasih itu.
Pertemuan diakhiri dengan makan soto dan menikmati sate bersama. (rbs)