Berita Bekasi Nomor Satu

PKS Kota Bekasi Bakal Koalisi PSI di Pilkada Kota Bekasi, Bang Heri Bilang Begini

Calon Wali Kota Bekasi Heri Koswara dari PKS membuka peluang koalisi dengan parpol, termasuk PSI. Foto ist.

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Bekasi membuka peluang koalisi dengan semua parpol dalam kontestasi Pilkada Kota Bekasi 2024, tidak terkecuali dengan Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

Ketua DPD PKS Kota Bekasi sekaligus calon Wali Kota Bekasi Heri Koswara menegaskan, pihaknya membuka lebar-lebar pintu koalisi dengan parpol mana pun di Kota Bekasi.

“Dengan catatan, PKS posisi wali kota. Maka mustahil berkoalisi dengan parpol yang mengusung kadernya wali kota. Kan tidak mungkin wali kotanya dua,” ungkap Heri Koswara saat dihubungi Radarbekasi.id, Rabu (10/7/2024).

BACA JUGA: Calon Wali Kota Bekasi Heri Koswara Menjamu Zahabi Gholy Pemain Terbaik Piala AFF 2024

Sebelumnya, pada Senin (8/7/2024) sore, Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep berkunjung ke kantor DPP PKS, Jakarta Selatan. Kaesang diterima langsung Presiden PKS Ahmad Syaikhu.

Pertemuan dua ketua umum parpol berbeda kutub itu menyiratkan isu adanya potensi koalisi PKS-PSI dalam sejumlah Pilkada di sejumlah daerah, tidak terkecuali di Kota Bekasi.

Merespons isu politik tersebut, Heri Koswara mengungkapkan, dinamika politik di pentas nasional dapat mempengaruhi konstelasi politik di tingkat lokal, tidak terkecuali untuk Pilkada Kota Bekasi.

“Apa yang sudah menjadi keran pembuka nasional itu bisa kita temukan di Kota Bekasi. Dan selama ini juga kita sudah lakukan komunikasi dengan ketua PSI. Kita sudah komunikasi dan berdiskusi bersama,” ujarnya.

“Intinya kita akan terbuka dalam koalisi apalagi partai tersebut mencalonkan wakil wali kota. Seperti PSI dari pusat sudah ada perbincangan wakilnya dari kader PSI atau kader non PSI tapi yang diendors PSI. Kita tunggu saja ya,” tukasnya. (pay)