Berita Bekasi Nomor Satu

Menyelesaikan Masalah di Kota Bekasi, Anggota DPRD Sholihin Minta APBD Dikelola Secara Efektif

Anggota DPRD Kota Bekasi Sholihin. FOTO: MIFTAKHUDIN/RADAR BEKASI

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Kota Bekasi bisa menyelesaikan persoalan-persoalannya berbekal Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) serta potensinya sebagai kota jasa dan perdagangan. Catatannya, sumber daya keuangan yang dimiliki Kota Bekasi dikelola secara efektif.

Hal ini disampaikan oleh Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bekasi, Sholihin. Bukan tanpa dasar, keyakinan ini ia sampaikan berdasarkan pengalaman selama duduk sebagai wakil rakyat.

“InsyaAllah cukup. Selain itu kita juga perlu terus meningkatkan PAD, jangan sampai ada kebocoran,” katanya.

Pengelolaan keuangan daerah yang efektif ini akan mampu menyelesaikan persoalan-persoalan pelik yang dihadapi Kota Bekasi. Mulai dari persoalan pendidikan, kesehatan, hingga usaha kecil. Usaha kecil menjadi sasaran penting lantaran posisisinya selama ini menjadi ujung tombak perekonomian rakyat.

“Kalau ekonomi kita bergerak, InsyaAllah fiskal kita akan bagus. Karena Kota Bekasi ini kan kota jasa dan perdagangan,” tambahnya. (adv)