Radarbekasi.id – DPC PDI Perjuangan Kota Bekasi bakal membantu pemenangan partai di Pilkada Kota Depok. Demikian hal ini disampaikan Wakil Ketua DPC PDIP Kota Bekasi, Heri Purnomo.
Dia mengungkapkan, DPC PDI Perjuangan Kota Bekasi diminta bergotong royong membantu suksesi calon kepala daerah (cakada) yang diusung partai dalam Pilkada Depok. ”Kita akan terus mematangkan dalam pemenangannya,” katanya, Selasa (28/1).
Terpisah, Sekretaris DPC PDIP Kota Bekasi, Ahmad Faisyal Hermawan mengatakan, rencana pemenangan PDIP Kota Bekasi pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Depok semakin mantap. Apalagi pasca-adanya kabar koalisi dengan Partai Gerindra.
Sekretaris DPC PDIP Kota Bekasi Ahmad Faiysal Hermawan mengatakan, berdasarkan analisis pihaknya, Depok merupakan basis suara PKS. Namun, dengan PDIP berkoalisi bersama Partai Gerindra, maka potensi kemenangan diperkirakan akan semakin besar. ”Iya makanya perlu benar-benar menghitung segala peluangnya,” katanya.
Dia menambahkan, sampai saat ini PDIP akan mengajak partai lain untuk bisa bergabung juga dengan koalisi pemenangan Pilkada Depok.
Di lain tempat Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) Jawa Barat, Mochtar Muhammad tidak menampikan adanya kedekatan PDIP dengan Gerindra di Pilkada Depok. Meskipun, untuk menginjak tahapan koalisi masih belum dirampungkan. “Dengan Gerindra masih penjajakan,” ujarnya.
Sebelumnya, Partai Gerindra Kota Depok Jawa Barat menjalin komitmen berkoalisi dengan PDI Perjuangan untuk Pilkada Depok 2020.
Sekretaris DPC Partai Gerindra Depok Hamzah mengatakan koalisi ini sudah lama direncanakan dan kesepakatan untuk berkoalisi di Pilkada Depok diperkuat oleh DPP dan DPD Partai Gerindra. ”Di seluruh Jawa Barat yang melaksanakan pilkada sudah mendapat mandat dari ketua DPD, kami berkoalisi dengan PDIP,” kata Hamzah.
Dia menambahkan, pihaknya akan mengajak partai lain untuk bisa bergabung juga dengan koalisi tersebut, untuk bisa mencurahkan pikiran dan visi-misi partai bersama-sama membangun Kota Depok ke depan.
Senada dengan Hamzah, Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kota Depok Ikravany Hilman membenarkan adanya komitmen tersebut.
”Kami sudah menyatakan sikap untuk komitmen berkoalisi menyelesaikan masalah dan membangun Depok bersama-sama,” kata Ikravany Hilman. (dan/jpnn)