Berita Bekasi Nomor Satu

Jalur Afirmasi Diprediksi Alami Lonjakan Pendaftar

PPDB
ILUSTRASI: Sejumlah orangtua murid antre menunggu panggilan untuk verifikasi data di SMPN 1 Tambun Selatan Kabupaten Bekasi, belum lama ini. Jalur afirmasi pada PPDB Online tingkat SMP di Kabupaten Bekasi diprediksi mengalami lonjakan pendaftar di setiap sekolah. Ariesant Radar Bekasi
PPDB
ILUSTRASI: Sejumlah orangtua murid antre menunggu panggilan untuk verifikasi data di SMPN 1 Tambun Selatan Kabupaten Bekasi, belum lama ini. Jalur afirmasi pada PPDB Online tingkat SMP di Kabupaten Bekasi diprediksi mengalami lonjakan pendaftar di setiap sekolah. Ariesant Radar Bekasi

Radarbekasi.id – Jalur afirmasi pada Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Online tingkat SMP di Kabupaten Bekasi diprediksi mengalami lonjakan pendaftar di setiap sekolah.

“Kalau besok (hari ini,Red), di jalur afirmasi sudah pasti banyak. Karena afirmasi ini merupakan pendaftar dengan kebutuhan khusus. Termasuk di dalamnya, ada dari unsur perpindahan. Juga ada poin lain, dimana warga yang terdampak langsung Covid -19, masuk ke jalur (afirmasi,Red) ini,” kata Wakil Ketua PPDB Online SMP Kabupaten Bekasi, Asep Permana, kepada Radar Bekasi, Minggu (21/6).

Jalur afirmasi mulai dibuka 22-25 Juni 2020 mulai pukul 08.00-15.30 web melalui laman resmi https://kabbekasi.siap-ppdb.com atau sekolah. Lebih lanjut dijelaskannya, pada afirmasi dengan kebutuhan khusus terdampak langsung Covid-19 merujuk pada surat keputusan bupati per tanggal 15 Juni 2020.

Terkait warga yang terdampak langsung, misalnya orangtua yang meninggal akibat Covid-19 dan tenaga medis yang menangani Covid-19 masuk pada jalur afirmasi.

Untuk tenaga medis yang anaknya akan masuk sekolah masuk pada jalur ini, mesti menunjukkan Surat Keputusan (SK) Medis Covid-19, dari Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Bekasi. Demikian juga yang memiliki kebutuhan khusus, harus dibuktikan dengan Kartu Indonesia Sehat (KIS), Kartu Indonesia Pintar dan lainnya.

“Legalitas formalnya, sudah resmi dikeluarkan oleh bupati untuk yang terdampak Covid-19 masuk ke afirmasi. Ditambah, dengan poin lain pada jalur afirmasi ini juga, mencakup warga yang tidak mampu. Jadi, akan sangat memungkinakan besar akan adanya peningkatan pendaftaran pada jalur afirmasi minggu ini,” tukasnya.

Sementara, Pelaksana Teknis PPDB Online SMP Kabupaten Bekasi, Abdul Fatah Hidayat mengakui akan terjadinya lonjakan pendaftar. Menurutnya, terjadinya peningkatan pendaftar harus ditunjang dengan kesiapan panitia PPDB di tiap sekolah.

“Data yang kita peroleh, daya tampung atau pendaftar ada di angka 32 ribu lebih. Sementara untuk jalur prestasi, yang sudah kita terima baru ada di angka 300 lebih. Artinya, pendaftar baru di angka lima persen kurang. Jadi peningkatan, mungkin ada di jalur afirmasi atau saat zonasi 29 Juni 2020 nanti,” jelasnya. (dan)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin