Berita Bekasi Nomor Satu

Belajar Ilmu Administrasi Bisnis

Veyrene Justine Naukati
Veyrene Justine Naukati
Veyrene Justine Naukati
Veyrene Justine Naukati

Radarbekasi.id – Veyrene Justine Naukati (20) merupakan mahasiswi program studi Ilmu Administrasi Bisnis, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisip), Universitas Padjadjaran. Remaja yang saat ini memasuki tahun ketiganya kuliah itu berbagi pengalamannya kuliah di prodi yang biasa disebut Adbis di dalam lingkungan Unpad.

Vey-begitu dirinya kerap disapa-awalnya belum memiliki rencana untuk berkuliah di perguruan tinggi negeri (PTN) ketika dirinya lulus SMA. “Dulu rencananya pas lulus SMA mau jadi volunteer di kegiatan lembaga non profit dan belum ada rencana buat kuliah di PTN,” ungkapnya kepada Radar Bekasi, Selasa (1/9).

“Tapi akhirnya orangtua minta buat ngelanjutin nyelesain pendidikan sampai kuliah. Dari situ mulai nyari mau kuliah di jurusan apa, tadinya mau manajemen tapi karena udah banyak orang yang mau masuk jurusan itu jadi cari alternatif lain dan ketemu nama program studi Ilmu Administrasi Bisnis ini,” tambahnya.

Dara lulusan SMA Negeri 4 Kota Bekasi ini mengatakan secara garis besar di Adbis dirinya mempelajari tentang empat fungsi bisnis dan kewirausahaan. Yakni pemasaran, sumber daya manusia, keuangan dan operasi.

“Memang masih ada irisan sama prodi manajemen, tapi perbedaan yang saya dapat dari dosen kalau adbis ini yang membuat kebijakan sedangkan manajemen itu pelaksana kebijakan tersebut,” ujarnya.
Mata kuliah sumber daya manusia dan marketing merupakan salah dua mata kuliah yang dirinya sukai selama empat semester kemarin. Alasanya menyukai kedua mata kuliah itu karena materi yang dipelajari menarik dan bisa dilihat secara langsung penerapannya di kegiatan sehari-hari.

Untuk membuat dirinya betah menjalani masa perkuliahannya, Vey juga aktif mengikuti kegiatan non-akademik yang salah satunya adalah menjadi pengurus di himpunan mahasiswa (Hima) jurusannya tersebut. Selain aktif di Hima, Vey juga aktif di Ikatan Mahasiswa Administrasi Bisnis se-Indonesia serta di beberapa kegiatan lain. Ia mengakui dengan partisipasinya di beberapa kegiatan, terkadang menjadi kendala ketika harus bentrok antara kegiatan yang satu dengan yang lain.

“Kadang ada kegiatan yang bentrok dan itu cukup jadi kendala. Mengatasinya dengan atur jadwal yang rapih biar gak terjadi bentrokan lagi dan buat pengingat di kalender yang ada di ponsel,” ungkap mahasiswi yang sedang rutin berlatih mengetik dengan sepuluh jari ini.

Vey yang saat ini sudah masuk semester 5 memiliki target untuk lulus tepat pada waktunya agar segera bisa mandiri secara finansial. “Target saya sih gak jauh-jauh dari lulus tepat waktu dan bisa segera mandiri secara finansial ya,” pungkasnya. (mg1)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin