Berita Bekasi Nomor Satu

Pelajar Kenakan Pakaian Bebas

CUCI TANGAN: Seorang siswi mencuci tangan dengan sabun sebelum melaksanakan kegiatan belajar tatap muka di SMPN 2 Bekasi, Senin (22/3). RAIZA SEPTIANTO/RADAR BEKASI
CUCI TANGAN: Seorang siswi mencuci tangan dengan sabun sebelum melaksanakan kegiatan belajar tatap muka di SMPN 2 Bekasi, Senin (22/3). RAIZA SEPTIANTO/RADAR BEKASI

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) tatap muka kembali digelar setelah setahun pembelajaran dilaukan secara daring menyusul Pandemi Covid-19.

KBM mulai berlangsung sejak Senin (22/3). Saat KBM tatap muka pelajar masih mengenakan pakaian bebas.

Kepala SMPN 2 Bekasi, Rudy Winarso, menjelaskan terdapat alasan khusus, sehingga pihaknya menganjurkan para siswa mengenakan pakaian bebas.

“Karena di Bekasi belum semuanya mendapatkan kesempatan, mungkin kan ada yang kesiapan sekolahnya belum, lingkungannya mungkin masih belum siap atau orang tuanya ada yang belum siap,” kata Rudy, Selasa (23/3).

Rudy mengaku, apabila nantinya masyarakat melihat anak-anak pergi sekolah, dikhawatirkan akan memantik kecemburuan sosial di kawasan tersebut.

“Sehingga untuk menghindari kecemburuan sosial pakai seragam, biasa saja yang rapih dan sopan, sehingga tidak ada kecemburuan, karena memang belum semua sekolah untuk bisa menyelenggarakan,” tegasnya.

Hari ini, terdapat 3 rombongan kelas (rombel) dari 10 kelas per satu angkatan di SMPN 2 Kota Bekasi yang menggelar KBM tatap muka.

Kata Rudy, dalam satu kelas hanya diisi oleh 16 murid dari total kapasitas daya tampung sebanyak 36 orang.

“Sementara ini hanya kelas 7 saja, besok kelas 8, besoknya lagi kelas 9. Satu kelas kan maksimal 18 orang, kami pada saat hari ini hanya 16 orang yang kita panggil,” ujarnya.

Pihaknya sekolah juga mengurangi durasi jam pembelajaran dari yang awalnya selama 45 menit setiap mata pelajaran, menjadi 25 menit saja.

“Satu mata pelajaran hanya 25 menit, sehingga kegiatan berakhir jam 11 siang. Kami sisipkan waktu istirahat satu kali pada pukul 09.45,” tutup Rudy.(dil/pjk)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin