Berita Bekasi Nomor Satu

Banyak Hal Harus Diperbaiki

ILUSTRASI: Sejumlah siswa SMPN 2 Kota Bekasi mengikuti praktik di ruangan lab sekolah. Banyak hal yang mesti diperbaiki oleh satuan pendidikan pada semester genap. DEWI WARDAH/RADAR BEKASI
ILUSTRASI: Sejumlah siswa SMPN 2 Kota Bekasi mengikuti praktik di ruangan lab sekolah. Banyak hal yang mesti diperbaiki oleh satuan pendidikan pada semester genap. DEWI WARDAH/RADAR BEKASI

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Pembelajaran semester genap tahun ajaran 2021/2022 akan segera dimulai.  Banyak hal yang harus diperbaiki oleh satuan pendidikan pada semester kedua tersebut.

Berdasarkan kalender pendidikan, pembelajaran semester kedua akan dimulai pada 10 Januari 2022. Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaaan SMK Mitra Bakti Husada Kota Bekasi Def Melisa Fauzi mengatakan, pada proses pembelajaran di semester genap masih banyak hal yang harus diperbaiki.

“Memasuki semester genap nanti, banyak PR (pekerjaan rumah,Red) yang harus kami perbaiki,” ujarnya kepada Radar Bekasi, Selasa (21/12).

Menurutnya, hasil penilaian siswa pada semester ganjil tahun ajaran 2021/2022 diprediksi mengalami penurunan. Def menjelaskan, beberapa hal yang mesti diperbaiki di semester genap antara lain proses pembelajaran yang lebih tersusun dengan baik. Kemudian, meningkatkan interaksi antara tenaga pendidik dengan peserta didik.

“Proses pembelajaran daring dan offline saat ini kita rasa tidak tersusun dengan baik. Sebab yang dalam proses pembelajaran sendiri yang terpenting adalah komunikasi, maka kedua hal ini harus menjadi fokus perbaikan kami,” jelasnya.

Lebih lanjut dikatakannya, interaksi antara guru dengan siswa bukan hanya sekadar memberikan ilmu. Tetapi juga beberapa hal, seperti tentang etika dan disiplin.

“Disiplin dan beretika ini yang sepertinya harus kami genjot lagi pada semester mendatang, karena itu yang dibutuhkan untuk memperbaiki nilai yang menurun tadi,” terangnya.

Selain itu, pemenuhan sarana prasarana mengingat perkembangan proses pembelajaran saat ini kian berkembang lebih baik. “Sarana dan prasarana tentu harus diperbaiki menjadi lebih baik lagi, karena memang sekarang kan proses pembelajaran menggunakan digital sangat dibutuhkan,” pungkasnya.

Hal senada dikatakan Kepala SMPN 1 Kota Bekasi Muktia Wahyudi Isra. Dikatakan bahwa dengan selesai proses pembelajaran pada semester ganjil, maka sekolah akan melakukan berbagai persiapan untuk meningkatkan kembali proses pembelajaran pada semester dua.

“Proses pembelajaran semester satu sudah kami lewati dan tentu berbagai persiapan dalam memperbaiki kekurangan pada semester kemarin harus dilakukan,” jelasnya.

Salah satu yang diperbaiki pada semester dua terkait peningkatan mutu pembelajaran siswa. Baik dari segi metode, media, maupun penilaian pembelajaran.

“Tentu banyak hal yang harus kita benahi dalam proses pembelajaran di semester dua, salah satunya adalah pencapaian nilai siswa yang mungkin saat ini menurun kami akan tingkatkan dengan berbagai upaya,” ucapnya.

Selain itu, pola pembelajaran yang saat ini kurang teratur akan lebih diperbaiki sehingga dapat berangsur lebih baik dan normal kembali. “Polanya memang sedikit teratur dan hal ini juga harus kita perbaiki agar siswa memiliki pola pembelajaran yang lebih baik dan normal kembali,” katanya.

Perbaikan ini tentu membutuhkan kerjasama yang baik antara guru dan siswa. Dengan demikian, perubahan-perubahan yang diinginkan pada semester dua dapat tercapai dengan maksimal.

“Saya bersama guru-guru akan menentukan langkah-langkah yang harus dimulai dan ini semua juga harus melalui kerjasama siswa,” pungkasnya. (dew)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin