Berita Bekasi Nomor Satu

Pengelolaan Tunggu Instruksi

WISATA BARU: Warga asik bermain di taman skate park di kawasan Gedung Creative Center, Kota Bekasi, Selasa (1/3). Area gedung creative center menjadi destinasi wisata baru untuk warga Kota Bekasi dan sekitarnya. RAIZA SEPTIANTO/RADAR BEKASI

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Pasca peresmian gedung Creative Center Kota Bekasi oleh Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil beberapa waktu lalu, pemeliharaan sementara dilakukan Dinas Budaya dan Pariwisata (Disparbud).

Plt Kepala Dinas Pariwisata dan Budaya (Disparbud) Kota Bekasi, Deded Kusmayadi mengatakan, terkait bentuk pengelolaan gedung yang terletak di Lapangan Serbaguna Jalan Ir H Juanda, Kecamatan Bekasi Timur Kota Bekasi pihaknya masih menunggu arahan dari Plt Wali Kota Bekasi.

“Kedepannya pengelolaan seperti apa kita masih menunggu arahan dari Pak Plt Wali Kota Bekasi,” kata Deded sapaan akrabnya kepada Radar Bekasi, Selasa (1/3).

Lanjut dia, saat ini untuk perawatan Gedung Creative Center, pihaknya hanya sebagai pelaksana di bidang Parbud. Sehingga pihaknya tetap menunggu arahan lebih jauh dan program yang akan diterapkan dari Plt Wali Kota.

“Yang jelas kita sudah punya gedung. Dan kita harus memanfaatkan untuk hal-hal yang kreatif di situ,” ucapnya.

Ia mengaku, siapapun nanti yang akan mengelola Gedung Creative Center tergantung keputusan dari Plt Wali Kota Bekasi. Namun, untuk sementara ini berdasarkan Kepwal pengurus sudah ada, terdiri dari pengurus harian dan Dinas-Dinas terkait yang terlibat.

“Ya untuk pengurusan harian sudah ada nanti akan dibantu oleh Dinas-Dinas terkait. Seperti kebersihan dan keamanan serta pemeliharaan gedungnya ada di kita,” ujarnya.

Diakuinya, gedung yang dibangun dengan biaya yang besar ini perlu dilakukan penjagaan dan pemeliharaan ekstra. “Saya harap karena Gedung Creative Center sudah ada, kemudian mahal dalam membuatnya, saya harap dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk kegiatan-kegiatan kreativitas,”tegasnya.

Apalagi kata dia lokasinya terbuka tidak ada pagar yang menghalangi. Sehingga perlu peran bersama untuk memperhatikan dan melakukan pemeliharaan. ”Karena saya khawatir dengan lokasi terbuka kalau dari petugas keamanan tidak mobile maka harus sama-sama kita jaga dan kita pelihara mudah-mudahan bermanfaat dan juga awet fasilitasnya,” tukasnya. (pay).

 

Solverwp- WordPress Theme and Plugin