Berita Bekasi Nomor Satu

Enel Kekuatan Hijau Santuni Panti Asuhan

SERAHKAN BANTUAN:Kepala PT Enel Kekuatan Hijau Cabang Bekasi, Julia Manan (kanan) menyerahkan bantuan paket sembako kepada Panti Asuhan Ratna Jaya Jumat (12/6). IST/RADAR BEKASI

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Pemberian paket sembako dilakukan PT Enel Kekuatan Hijau cabang Bekasi. Kegiatan sosial ini dilakukan di Panti Asuhan Ratna Jaya Perumnas 2, Kelurahan Kayuringinjaya, Kecamatan Bekasi Selatan Kota Bekasi, Jumat (9/6).

Kepala PT Enel Kekuatan Hijau Cabang Bekasi, Julia Manan mengatakan bahwa kegiatan berbagi semacam ini rutin dilaksanakan.

“Kali ini kita berbagi paket sembako, ini merupakan salah satu kegiatan rutin kami dengan cara berbagi,” katanya.

Setidaknya tercatat ada 56 anak di salah satu panti asuhan di Kota Bekasi ini. Paket sembako diharapkan dapat bermanfaat bagi panti asuhan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.

PT Enel Kekuatan Hijau belum genap satu bulan membuka cabang di Bekasi, tepatnya pada 23 Mei 2022 lalu. Kegiatan di panti asuhan kemarin adalah yang ketiga kalinya. Sebelumnya kegiatan Jumat berkah, dengan memberikan makanan ringan hingga berat di masjid terdekat dengan kantor mereka, di Jalan I Gusti Ngurah Rai, Kelurahan Kranji, Kecamatan Bekasi Barat, Kota Bekasi.

“Kegiatan sosial semacam ini sudah ketiga kalinya kita lakukan, sebelumnya kita lakukan di masjid pada kegiatan Jumat berkah,” tambahnya.

Sekedar diketahui, PT Enel Kekuatan Hijau adalah aplikasi yang sudah tersedia di playstore, dengan menawarkan investasi kepada masyarakat.

Menyinggung kabar miring terkait dengan investasi yang kerap merugikan masyarakat, Julia mengklaim bahwa Enel merupakan aplikasi yang terbukti membayar. Selain di Bekasi, sudah ada cabang di beberapa kota di Indonesia sejak Februari 2022.

“Jadi kalau di luaran ada yang bilang investasi bodong, Enel ini benar-benar terbukti membayar. Kita sudah ada di playstore,” tukasnya. (sur/pms).

Solverwp- WordPress Theme and Plugin