Berita Bekasi Nomor Satu

Senang Jalani Tugas Sosial

Kinanti Arthana Pahlevi

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Kinanti Arthana Pahlevi (13) tengah menjalani tugas sosial sebagai Putri Anak Jawa Barat dan Putri Anak Indonesia Intelegensia. Tugas tersebut dijalankan selama satu tahun, sejak 2022 sampai 2023.

“Menjadi Putri Anak Jawa Barat dan Putri Anak Indonesia Intelegensia, ada beberapa tugas yang saya jalani. Antara lain, sebagai agen promosi wisata daerah dan agen stop kekerasan pada anak,” ungkap Kinanti – sapaan akrabnya.

Selain itu, dirinya juga bertugas sebagai aktivis sosial di Rumah Pejuang Kanker Ambu Bandung. Sesekali dirinya menjadi volunteer di SLB untuk mengajarkan beberapa hal seperti mengajar modelling, dance, ataupun bahasa Inggris.

“Aku tertarik mengikuti ini semua karena aku ingin menjadi role model sebagai pelajar yang berprestasi meskipun di luar dari akademik,” ucap siswa kelas VII SMP Don Bosco III ini.

Kinanti mengungkapkan, bukan hal mudah untuk mencapai posisinya sekarang ini. “Untuk menjadi Putri Anak Jawa Barat dan Putri Anak Indonesia Intelegensia, aku menjalani rangkaian seleksi. Jadi untuk sampai disini bukan merupakan hal yang mudah untuk aku, ” ucapnya.

BACA JUGA: Senang Tampil di Depan Umum

Kinanti menyebutkan, seleksi yang diikuti meliputi beberapa tahap. Mulai dari audisi, karantina, penilaian dari segi wawasan, publik speaking, speech contest, confident, unjuk bakat, performa, catwalk, photoshoot, dan yang terakhir debat kontes.

“Prosesnya panjang, tapi aku happy ngejalaninnya. Karena hampir semua seleksi yang dilakukan merupakan hobi aku,” ungkap siswa kelas VII SMP Don Bosco III ini.

Pengalaman dan pengetahuan baru yang didapatkan selama menjalani tugas sosialnya ini akan menjadi sebuah pengalaman yang sangat berharga di masa mendatang.

“Aku senang karena banyak pengalaman dan pengetahuan baru, beberapa kegiatan sosial yang aku jalani membuat aku banyak belajar dan bersyukur bisa merasakan pengalaman ini semua,” pungkasnya. (dew)

 


Solverwp- WordPress Theme and Plugin