Berita Bekasi Nomor Satu

Senang Tampil di Depan Umum

Christin Natalia Wijaya.

 

RADARBEKASI.ID, BEKASI –  Tampil di depan umum bagi sebagian orang merupakan hal yang menakutkan. Namun tidak demikian bagi pelajar bernama lengkap Christin Natalia Wijaya.

Siswa kelas 9 SMPN 26 Kota Bekasi ini justru senang dapat tampil di depan orang banyak. Beberapa kali Christin-panggilan akrabnya- tampil di depan umum saat mengikuti lomba menari dan senam.

Atas kepercayaan dirinya, Christin kerap kali ditunjuk oleh sekolah untuk mengikuti perlombaan. “Dahulu pas SD aku selalu ditunjuk buat ngewakilin sekolah ke lomba-lomba Tari,” ungkapnya.

Berlanjut hingga SMP, Christin selalu ditunjuk oleh sekolahnya untuk mengikuti lomba Tari. Terakhir, dirinya berhasil meraih juara 1 lomba Tari Ronggeng Beken se-Kota Bekasi.

Kemampuannya dalam menari bukan diperoleh Christin dari sanggar, melainkan secara autodidak. Teknik menari dipelajari melalui youtube, kemudian latihan sendiri di rumah.

“Kalau nari aku autodidak, mungkin karena aku dari kecil juga suka nari ya. Aku itu cuma ngeliat youtube tarian mana yang mau aku hafalin terus latihan sendiri abis itu aku praktekin.” ujar Christin.

Ia mengaku, menyukai semua tari tradisional nusantara. Namun, karena ia sering mengikuti lomba di daerah Jawa Barat, maka tarian Jaipong paling sering dibawakannya.

“Sering banget bawain tarian Jaipong karena mungkin masih di wilayah Jawa Barat juga ya, jadi karena sering aku jadi suka tari Jaipong. Tapi sebenarnya semuanya juga suka sih,” ungkapnya.

Seni Budaya merupakan mata pelajaran favorit yang menjadi salah satu alasan dirinya menyukai seni Tari. Selain Tari, Christin handal dalam zumba dan modeling.

“Emang aku itu suka hal yang berbau seni sama suka juga tampil di depan orang-orang. Kalau tadi di tari tradisional aku gak sanggar, nah kalo di zumba sama modeling ini aku baru ikut sanggar, terutama kalau di modeling itu kan gak bisa sembarangan juga ya jadi aku butuh ada yang ngelatih,” ujarnya.

Ia berharap, kegiatannya dalam menari dan modeling mendapat dukungan dari pihak sekolah. Agar nantinya sekolah juga dapat bangga kalau dirinya bisa menghasilkan prestasi di bidang modeling. (cr1)

Solverwp- WordPress Theme and Plugin