Berita Bekasi Nomor Satu

Korban Begal Jatuh ke Sawah

Illustrasi Begal

RADARBEKASI.ID, BEKASI – Warga Kampung Tanah Ungkuk Poncol, Desa Sukaraja, Kecamatan Tambelang, Pajarudin (38) dan Hendri (33) menjadi korban begal saat melintas di Jalan Raya Kampung Galian-Gombang, Desa Sukakerta, Kecamatan Sukawangi.

Akibat kejadian tersebut, Pajarudin harus merelakan sepeda motor miliknya setelah pelaku memukulkan senjata tajam jenis celurit ke bagian kepala.

“Jadi saya berdua naik sepeda motor, terus dia (pelaku) ada dibelakang dan mengejar serta langsung bacok saya,” ujar Pajarudin, saat dimintai keterangan, Kamis (26/1).

Ia menjelaskan, kejadian pembegalan belum terlalu larut malam, karena masih sekitar pukul 20.40 WIB. Sedangkan jarak lokasi kejadian dengan perkampungan sekitar 200 meter. Saat itu, dirinya yang sudah mengalami luka, langsung terjatuh dari motor. Pelaku yang membawa senjata tajam (sajam) langsung membawa kendaraan miliknya. Sedangkan rekannya Hendri, jatuh ke sawah.

“Saya sudah terluka, ditambah lagi jatuh, sehingga down. Pelaku kalau nggak salah ada lima orang, dengan dua sepeda motor,” bebernya.

Sementara itu, Kapolsek Tambelang, AKP Fahrul mengungkapkan, peristiwa tersebut bermula saat kedua korban, Fajarudin dan Hendri pulang kerja dari Karawang, setiba di lokasi kejadian, keduanya dipepet oleh dua pengendara sepeda motor jenis Honda Beat yang ditumpangi oleh empat orang pelaku.

Korban yang kaget dipepet para pelaku, sempat berusaha menghindar dan salah satu pelaku mengeluarkan senjata tajam jenis celurit. Naas, Fajarudin terkena sabetan celurit pelaku, hingga keduanya terjatuh bersama sepeda motornya.

“Korban langsung roboh (jatuh) bersama sepeda motor yang dikendarainya, pada saat bersamaan korban Hendri langsung jatuh dan lari ke arah kali irigasi,” terang Fahrul.

Mendapati korbannya tidak melawan, para pelaku langsung membawa lari sepeda motor jenis Yamaha Aerox milik korban. Lantaran kondisi jalan yang sepi, sambil menahan rasa sakit di kepala, korban Fajarudin dibantu Hendri berjalan menuju klinik terdekat untuk mengobati lukanya tersebut.

“Kedua korban langsung berjalan ke arah klinik yang berada di Kampung Gombang, dan memberitahukan kejadian itu ke warga serta melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Tambelang,” ucap Fahrul.

Usai mendapat laporan, petugas kepolisian yang dipimpin oleh Kanit Reskrim Polsek Tambelang, mendatangi lokasi. Dan langsung melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) dan mengumpulkan barang bukti dan keterangan sejumlah saksi.

Akibat peristiwa tersebut, korban mengalami kerugian satu unit sepeda motor yang berhasil dibawa kabur para pelaku.

Saat ini, Polisi masih melakukan penyelidikan dan melakukan identifikasi ciri-ciri pelaku dari keterangan dan barang bukti yang ditemukan di lokasi kejadian.

“Kami masih melakukan penyelidikan lebih lanjut,” pungkas Fahrul. (pra)


Solverwp- WordPress Theme and Plugin